Gusur Bill Gates dan Buffet, Bos Amazon Jeff Bezos Jadi Orang Terkaya di Dunia
Pendiri dan CEO Amazon Jeff Bezos menduduki peringkat pertama dalam daftar orang terkaya di dunia tahun 2018.
TRIBUNBATAM.ID - Pendiri dan CEO Amazon Jeff Bezos menduduki peringkat pertama dalam daftar orang terkaya di dunia tahun 2018.
Seperti dilansir Forbes, Rabu (7/3/2018), kekayaan Bezos melompat lebih dari 39 miliar dolar AS menjadi 112 miliar dolar atau sekitar Rp 1.534,4 triliun.
Bezos menggusur dua orang yang selama bertahuin-tahun bercokol di peringkat pertama dunia, yakni pendiri Microsoft Bill Gates dan Warren Buffett, raja properti pemilik Berkshire Hathway.
Peningkatan kekayaan Bezos didukung oleh maraknya bisnis ritel online sehingga membuat Amazon melesat, menjauhi para pesaingnya.
Saham Amazon naik 59 persen saham selama 12 bulan terakhir sehingga membuat Bezos hampir melipatgandakan kekayaannya.
Sementara itu, peringkat Presiden AS Donald Trump pada daftar tersebut turun ke posisi 766 dari 544 dalam edisi tahun lalu.
Kekayaannya sekarang diperkirakan mencapai 3,1 miliar dolar atau berkurang 400 juta dolar dibanding tahun lalu.
Investor legendaris Warren Buffett meraih peringkat nomor tiga, diikuti oleh industrialis Prancis Bernard Arnault, yang melompat ke orang terkaya keempat dari posisi nomor 11 sebelumnya.
Sebagian besar kekayaannya disumbang oleh kekuatan euro terhadap dolar, kata Forbes.
Pemilik Facebook Mark Zuckerberg berada di posisi kelima dalam daftar.
Dua milyarder China juga naik menjadi salah satu dari 20 orang terkaya di dunia.
Pertama adalah Pony Ma Huateng, CEO raksasa Internet Tencent China yang masuk dalam urutan 17 dan menjadi orang terkaya di Asia.
Sedangkan pemilik Alibaba Group Jack Ma berada di urutan ke-20.
Forbes juga mencatat rekor miliarder dunia yang mencapai 2.208 orang dengan kekayaan keseluruhan 9,1 triliun dolar atay naik 18 persen dari tahun lalu.
AS memiliki miliarder paling banyak (585), diikuti oleh miliarder China (373).
