LIGA INGGRIS

Efek Dibantai Man City 6-0, Kapten Chelsea Minta Maaf, Pelatih Maurizio Sarri Pasrah Kalau Dipecat

"Ini salah satu malam terburuk dalam karier saya dan saya mewakili tim meminta maaf kepada para penggemar," kata pria Spanyol itu

Editor: Mairi Nandarson
TWITTER/MANCITY
Hasil Premier League Liga Inggris, Manchester City 6-0 Chelsea 

TRIBUNBATAM.id, LONDON - Kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, menyampaikan permintaan maaf kepada pendukung atas kekalahan memalukan 0-6 dari Man City di Etihad Stadium, Minggu (10/2/2019).

Cesar Azpilicueta meminta maaf kepada para penggemar Chelsea setelah mereka secara brutal dihajar Manchester Citydengan skor telak 0-6.

"Ini salah satu malam terburuk dalam karier saya dan saya mewakili tim meminta maaf kepada para penggemar," kata pria Spanyol itu kepada Mirror yang dilansir oleh BolaSport.com.

“Sulit untuk menjelaskan apa yang terjadi. Lima atau enam menit pertama berjalan dengan baik tetapi itu tidak cukup," ucap Azpilicueta.

Menurut Azpilicueta, kekalahan Chelsea disebabkan kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh para pemain.

Hasil Liga Inggris Man City vs Chelsea - Chelsea Tak Berdaya di Etihad, Manchester City Pesta 6 Gol

Hasil Liga Italia AC Milan vs Cagliari - AC Milan Menang 3-0, Krzystof Piatek Cetak Satu Gol

Hasil, Klasemen dan Top Skor Liga Italia Setelah Juventus dan Milan Menang, Ronaldo Sudah 18 Gol

Hasil, Klasemen dan Top Skor Liga Spanyol Setelah Real Madrid Menang, Barcelona Seri, Messi 21 Gol

Kapten Chelsea itu juga sadar bahwa The Blues tampil buruk pada laga itu.

"Ini membuat kami frustrasi dan tampil mengecewakan. Kami kebobolan banyak gol dan kami tidak bisa menerimanya," ucap pemain 29 tahun itu.

"Ketika Anda kalah 0-6, Anda harus menerima bahwa Anda tidak bermain bagus dan banyak membuat kesalahan," kata Azpilicueta menambahkan.

Pasukan Maurizio Sarri dihancurkan oleh tim asuhan Pep Guardiola enam gol tanpa dibalas satu gol pun oleh Chelsea.

Sergio Aguero memborong tiga gol, Raheem Sterling mengemas dua gol, dan Ilkay Gundogan mencetak satu gol lainnya.

Kekalahan tersebut merupakan yang terburuk Chelsea sejak 1991, ketika mereka kalah 0-7 dari Nottingham Forest arahan Brian Clough.

Pasrah dipecat

Chelsea mengalami "tragedi nasional" dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved