MOTOGP
Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara GP Spanyol & Kuasai Klasemen, Valentino Rossi Turun
Pembalap berjulukan Baby Alien itu mengakui bahwa dia sedikit mencemaskan soal mentalnya pada balapan MotoGPSpanyol 2019 ini
TRIBUNBATAM.id, JEREZ - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menjadi juara pada MotoGP Spanyol 2019 setelah finis pertama pada balapan di Sirkuit Jerez, Minggu (5/5/2019).
Marc Marquez mencatat 41 menit 08,685 detik pada balapan yang berlangsung selama 25 putaran tersebut.
Marquez unggul atas Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) yang masing-masing finis di posisi kedua dan ketiga.
Kemenangan pada MotoGP Spanyol membuat Marquez berhak mendapat tambahan 25 poin dan mengantarnya kembali ke puncak klasemen sementara pembalap MotoGP musim 2019.
Marquez kini mengantongi 70 poin dan melewati Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) di posisi puncak klasemen sementara MotoGP 2019.
Dovizioso menuntaskan balapan MotoGP Spanyol di posisi keempat dan saat ini berada di urutan ketiga atau turun dua tingkat dengan koleksi 67 angka.
• Hasil MotoGP Spanyol, Marc Marquez Juara, Valentino Rossi Akui Vinales Lebih Baik
• Hasil, Klasemen & Top Skor Liga Italia Setelah Juve & Inter Seri, Napoli Menang, Quagliarella 25 Gol
• Detik-detik Pesawat Aeroflot Mendarat Darurat dan Terbakar di Bandara Sheremetyevo, Rusia
• Hasil Liga Spanyol Real Madrid vs Villarreal, Dua Gol dari Mariano Diaz, Real Madrid Menang 3-2
• Hasil Liga Inggris Arsenal vs Brighton, Hasil Seri, Arsenal Gagal ke Liga Champions, Pemain Menangis
Sebelumnya, Dovizioso menjadi pemuncak klasemen sementara setelah MotoGP Americas karena Marquez mengalami insiden yang membuatnya tidak mendapat poin.
Finis di posisi kedua membuat Alex Rins menggeser Rossi di urutan kedua, sementara Rossi menyelesaikan balapan MotoGP Spanyol di urutan keenam setelah start dari posisi ke-13.
Rossi sementara menduduki posisi keempat setelah membukukan 61 poin.
Sementara itu, Fabio Quartararo (Prancis) yang merupakan pemegang pole position gagal finis karena mengalami gangguan pada motornya.
Seri balap MotoGP selanjutnya akan dilanjutkan pada MotoGP Prancis pada 17-19 Mei di Sirkuit Le Mans.
Marc Marquez: Bukan Balapan yang Mudah
Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, sukses menjadi pemenang pada balapan MotoGPSpanyol 2019.
Marc Marquez tampil dominan dengan menduduki posisi pertama sejak awal balapan MotoGP Spanyol 2019 dimulai.
Marc Marquez pun memberikan komentarnya soal hasil yang dia torehkan pada balapan MotoGP Spanyol 2019 tersebut.
