Live Indosiar, Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2019 Hari Ini, Bali United vs PSIS, Persela vs Persija

Target saya adalah kembalikan kepercayaan diri pemain, lalu kepercayaan dari suporter dan manajeman," ungkap Julio saat jumpa pers, Jumat (21/6/2019)

TWITTER/LIGA1MATCH
Jadwal Pekan kelima Liga 1 2019 

TRIBUNBATAM.id - Jadwal siaran langsung Liga 1 2019 hari ini, Sabtu (22/6/2019), akan tersaji 3 pertandingan.

Diantaranya, Bali United vs PSIS, Barito Putera vs Kalteng Putra, dan Persela vs Persija.

Julio Banuelos ditunjuk menjadi pelatih Persija menggantikan Ivan Kolev yang mengundurkan diri karena gagal mengangkat performa Tim Macan Kemayoran di awal kompetisi Liga 1 2019.

Prediksi Skor Ekuador vs Chili Copa America 2019, Selangkah Lagi Dapat Pastikan Tiket Perempat Fina;

Siaran Langsung Pagi Ini Ekuador vs Chili Copa America 2019, Live KVision TV

Saat ini Persija berada di zona merah dengan menduduki posisi ke-17 klasemen sementara Liga 1 2019.

Tak jauh beda dengan Persela yang berada di dasar klasemen.

Pelatih asal Spanyol mengaku ingin mengembalikan kepercayaan diri anak asuhnya dengan meraih hasil maksimal.

"Laga esok bukan laga mudah, sekali lagi yang sudah berlalu biarkan berlalu, apalagi saya baru ambil Persija sekarang.

Target saya adalah kembalikan kepercayaan diri pemain, lalu kepercayaan dari suporter dan manajeman," ungkap Julio saat jumpa pers, Jumat (21/6/2019), dikutip Tribunnews dari Surya.co.id.

Kurang lebih selama dua pekan terakhir Julio telah mempersiapkan tim untuk menghadapi Persela.

"Persiapan kami sangat baik selama dua minggu. Dua minggu sudah bekerja keras, sudah mengetahui kemampuan pemain.

Persib Bandung vs Madura United, Tekad Maung Bandung Kalahkan Tim Pemuncak Klasemen Liga 1 2019

Saya yakin besok pemain akan menampilkan penampilan terbaik. Kami menyadari besok sulit, tapi siap untuk memberikan terbaik dan bisa bawa poin ke Jakarta," lanjutnya.

Disisi lain, penyerang Persija, Marco Simic singgung terhadap pertahanan Persela.

Menurut pemain asal Kroasia ini, tidak tepat jika mengatakan lini pertahanan Persela rapuh karena Liga 1 2019 baru memainkan 3 pertandingan.

Sejauh ini, tim dengan julukan Laskar Joko Tingkir ini telah kebobolan 10 gol dari 3 laga yang telah dilakoni.

Persela menjadi tim yang paling banyak kebobolan.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved