Foto Terakhir Thoriq Tersenyum di Gunung Piramid, Sebelum Ia Ditemukan Tidak Bernyawa di Jurang
Foto Terakhir Thoriq Tersenyum di Gunung Piramid, Sebelum Ia Ditemukan Tidak Bernyawa di Jurang.
TRIBUNBATAM.id - Foto terakhir Thoriq Rizki Maulidan sebelum akhirnya ditemukan tidak bernyawa di Gunung Piramid, Bondowoso, Jawa Timur.
Dari foto terakhir Thoriq terlihat ia bersama rekan-rekannya tengah berpose di Gunung Piramid.
Diketahui bahwa Thoriq dikabarkan hilang pada 23 Juni 2019 dan ditemukan pada Jumat (5/7/2019).
Berikut momen terakhir Thoriq Rizki Maulidan, yang diketahui foto terakhir Thoriq Rizki Maulidan, dan menjadi foto pose senyum Thoriq Rizki Maulidan yang terakhir.
Akun Instagram @jejak_pendaki mengunggah momen-momen terakhir yang diabadikan rekan-rekan almarhum Thoriq yang ikut mendaki Bukit Piramid atau Gunung Piramid.
Foto-foto dirilis pada Sabtu (6/7/2019).
• Pertama Kali ke Kuala Lumpur? Tips Berikut Ini Akan Membantu Anda Selama di Malaysia
• Ahok BTP Akan punya Program di Televisi dengan Nama BTP Menjawab, Begini Kata Putra Sulungnya
• Marc Marquez Tanda-tanda Jadi Raja Sirkuit Sachsenring, Kembali Tercepat di FP3 MotoGP Jerman 2019
• Rizieq Shihab Bakal Dipulangkan? Ini Kata Politikus PDIP
Sebanyak tiga foto dibagikan memperlihatkan Thoriq yang mengumbar senyumnya.
Foto pertama memperlihatkan Thoriq yang berada di belakang tiga temannya sedang istirahat bersama.
Mereka tampak duduk-duduk.
Foto kedua memperlihat almarhum Thoriq yang berpose bersama seorang temannya.
Tampak ia mengenakan kaus berwarna putih.
Foto ketiga, memperlihatkan Thoriq berada di paling belakang barisan.
Thoriq yang mengenakan topi dan jaket berwarna gelap mengembangkan senyumnya.
Berikut unggahan akun Instagram @jejak_pendaki:
Momen terakhir Toriq Rizky Maulidan sebelum hilang di gunung Piramid Bondowoso.
