Polda Kepri

Masuk AKPOL Cukup dengan Mendaftar Online

Pendaftaran calon Taruna-Taruni AKPOL 2011 ini dibuka mulai 9 Mei sampai 3 Juni 2011

Editor: Mairi Nandarson
Laporan Afrizal Wartawan Tribunnewsbatam

TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM - Kesempatan diberikan kepada warga Kepri khususnya untuk kelas 3 SMA sederajat, lulusan SMA sederajat, lulusan sarjana, yang ingin menjadi Taruna-Taruni Akademi Kepolisian (AKPOL) Tahun Ajaran 2011.


Pendaftaran calon Taruna-Taruni AKPOL 2011 ini dibuka mulai 9 Mei sampai 3 Juni 2011, di Mapolda Kepri dan jajarannya Polwil dan Polresta di Kepri.


"Kita membuka kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat yang berdomisili di Kepri, tapi harus memenuhi persyaratan yang berlaku. Penerimaan tahun ini yang berminat mendaftar cukup melalui media online yang kita siapkan di www.penerimaan.polri.go.id. Nanti peserta yang mendaftar di web kita ini akan mendapat nomor registrasi," kata Kabag sumberdaya (Sumda) Polresta Barelang, Kompol Syahrial, Kamis (12/5) diruang kerjanya kepada tribunnewsbatam.


Peserta yang mendaftar melalui online ini, juga harus mengisi data-data online untuk mendapatkan nomor register. Nomor register tersebut bisa diperlihatkan kepada panitia di Polda Kepri, polwil dan Polresta. "Nanti panitia akan memberikan nomor peserta untuk mengikuti tes selanjutnya,"katanya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved