Shopping
TB Gramedia BCS Mall Gelar Diskon Sambut Ajaran Baru
Dalam rangka liburan sekolah dan menyambut tahun ajaran baru, Toko Buku Gramedia BCS Mall
Laporan Neneng Retna Kurnia Wartawan Tribunnews Batam
TRIBUNNEWSBATAM.COM.
BATAM- Dalam rangka liburan sekolah dan menyambut tahun ajaran baru,
Toko Buku Gramedia BCS Mall , telah mulai menyediakan stock perlengkapan
paket buku sekolah dan perlengkapan sekolah. Gramedia juga akan segera
memberikan berbagai promo diskon pada bulan Juni mendatang.
Seperti yang diungkapkan oleh Store Manager TB
Gramedia BCS Mall, Agus Budi Nugroho kepada Tribunnewsbatam.com, Senin
(23/05). "Kita sudah siap untuk perlengkapan buku belajar dan buku
tulis," jelas Store Manager TB Gramedia BCS Mall, Agus Budi Nugroho
Agus mengatakan Gramedia menyediakan paket buku
sekolah yang lengkap untuk semua keperluan sekolah. Termasuk buku tulis,
alat-alat tulis sekolah hingga buku pelajaran umum dari semua tingkat
sekolah SD, SMP, SMU, dan SMK.
"Yang diperlukan sekolah semua ada.," ujarnya.
Ia
juga menyatakan TB Gramedia BCS Mall telah mengisi buku-buku sebanyak
sekitar 300 koli. Sedangkan pada hari ini pihak mereka telah kedatangan
100 koli buku untuk pelajaran umum. Jadi jika anda berkunjung ke TB
Gramedia BCS mall tidak usah takut kehabisan.
"hari ini sudah masuk 100 koli untuk (buku) pelajaran. Stock sudah lengkap," sebutnya.
Tidak
hanya menyediakan buku-buku untuk kebutuhan, TB Gramedia juga
memperhatikan buku pelajaran yang banyak di pakai sekolah. Sebut saja
Airlangga dan Esis. Agus mengtakan kedua penerbit itu memang banyak
dipakai sekolah sebagai buku pelajaran panduan. Semua mata pelajaran
mereka sediakan kecuali Agama dan Arab Melayu.
"Kebanyakan sekolah pakai airlangga termasuk kurikulum yang dipakai sekolah," jelasnya.
TB
Gramedia juga menyediakan buku pelajaran umum tingkat SMK. Agus
menjelaskan buku SMK berbeda dengan buku-buku SMU. "Kalo SMA lebih
pelajaran umum, kalau SMK sudah beda, lebih penjurusan," jelas Agus.
Sementara itu, dari paket alat tulisnya, TB Gramedia
memberikan alat tulis berkualitas Faber-Castell. Sedangkan buku
tulisnya juga disediakan buku kotak-kotak yang terdiri dari kotak kecil
dan besar atau garis untuk murid SD.
Pada awal Juni mendatang Agus mengatakan TB
Gramedia juga akan memberikan berbagai diskon. "Iya diskon diberikan
mulai 1 Juni," tutupnya. (nrk)