Shopping

Informa Index Gelar Undian Lucky Dip dan Diskon hingga 21 Persen

Informa Index Gelar Undian Lucky Dip dan Diskon hingga 21 Persen


BATAM,TRIBUN-Untuk memperingati hari jadi Home Centre Indonesia (HCI) yang ke-7, Informa Index Nagoya Hill mengadakan promo Anniversary. Promo yang berlangsung selama enam hari ini, sudah dimulai dari hari Senin (20/6) kemarin dan akan berakhir hari Minggu (26/6) nanti. Adapun promo yang diberlakukan berupa Lucky Dip atau pengambilan bola undian yang berhadiah diskon-diskon menarik.

Disebutkan oleh Yudha K selaku Store Manager Informa Index, diskon yang diberikan mulai dari 7 persen, 14 persen dan terakhir 21 persen. Dimana promo ini berlaku khusus bagi member Informa Index atau bagi masyarakat yang berbelanja dengan kartu kredit Citybank. Menurutnya untuk mendapatkan Lucky Dip ini cukup mudah, konsumen hanya perlu melakukan transaksi belanja senilai Rp 5 juta dan tidak berlaku kelipatan.

"Promo hanya untuk member dan atau pemegang kartu kredit Citybank, dengan bentuk hadiah tambahan diskon. Jadi member yang belanja minimal seharga Rp 5 juta untuk semua produk yang ada di Informa Index dalam satu struk, langsung ambil bola undiannya. Nanti berapa diskon yang tertera di bola undian yang diambilnya, maka itu dipotong langsung dengan total belanja pembeli tersebut," jelas Yudha ketika Tribun, Senin (20/6).

Nilai potongan diskon sendiri diungkapkan Yudha diambil dari mulai usia HCI dan kelipatannya. Tidak cuma promo Anniversary, menghangatkan suasana liburan sekolah Informa Index pun mengadakan holiday promo. Yudha mengungkapkan untuk promo holiday ini banyak diberlakukan di beberapa produk-produk anak, seperti kids bed set, meja belajar dan banyak lagi.

"Rata-rata produk anak-anak, jadi orangtua bisa membelikan hadiah kepada anak-anaknya untuk liburan sekolah ini. Diskonnya pun bervariasi hingga 20 persen, dan berlangsung hingga 17 Juli mendatang. Jadi buat para orangtua jangan sampai terlewat juga kesempatan ini," tutup Yudha.(ane)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved