Kelangkaan BBM
SPBU Pilih Tutup Premium dan Solar Habis Lagi
SPBU Pilih Tutup Premium dan Solar Habis
Laporan Tribunnews Batam, Zabur Anjasfianto
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATA M -Bahan bakar minyak (BBM) jenis premium dan solar disejumlah Satasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dikawasan Batuaji, dan Tanjunguncang mulai langkah. Bahkan dua SPBU memilih tutup karena tidak hanya premiun dan solar yang habis, petramax juga ikut ludes.
Masing-masing SPBU di jalan Brigjen Katamso Tanjung Uncang yang
memilih tutup sejak pagi. Begitu juga dengan SPBU yang berada di Simpang
Base Camp juga ikut tutup. Bahkan SPBU ini mulai kehabisan premium,
solar dan petramax sejak Minggu (19/2) pagi. Beberapa pengendara
lagi-lagi kewalahan mencari premium. Papan pemberitahuan yang
bertuliskan Preimum habis dan sedang dalam perjalanan. "Bensin dalam
perjalanan. Mungkin tidak lama lagi sampai. Kalau premium dan petramax
sudah kosong mulai dari Minggu (19/2) lalu," ujar seorang pekerja di
SPBU simpang Base Camp.
Beberapa SPBU lainnya seperti di SPBU Sei Temiang yang dijual hanya
petramax dan terlihat antrean panjang pengendara untuk mendapatkan
petramax begitu juga dengan SPBU simpang Tobing atau depan Mukakuing
Paradise, SPBU ini hanya menjual solar sedangkan premium dan petramax
habis . Sementara dua SPBU yang berada di Tembesi dan MKGR juga
mengalami antrean kendaraan panjang. Dua SPBU ini juga hanya menjual
petramax.
"Pasokan premium dan solar sudah habis sejak pagi Minggu (19/2) dan
sampai saat ini belum ada pengiriman. Ya mungkin karena hari libur
sehingga tidak ada mobil pertamina datang,"ujar Yanto salah satu petugas
SPBU simpang Genta 3, Senini (20/2).
Hal senada juga disampaikan Deni, petugas SPBU Tembesi. Dia mengatakan
stok petramax sudah menipis dan diperkiraan tidak sampai malam. "Ya mau
bagaimana lagi, jika habis petramax, ya SPBU akan tutup,"ujarnya.