Market

Bayar Rp 1 Juta, Langsung Bawa Motor

“September Boombastis Honda” kepada seluruh konsumen di wilayah Tanjung Pinang selama bulan September 2012.

Laporan Tribunnews Batam, Thomlimah Limahekin

TRIBUNNEWSBATAM, TANJUNGPINANG - PT Capella Dinamik Nusantara Batu 2 – Tanjung Pinang selaku Dealer Resmi sepeda motor Honda menggelar “September Boombastis Honda” kepada seluruh konsumen di wilayah Tanjung Pinang selama bulan September 2012.

Dalam program tersebut, Honda memberikan sejumlah kejutan penuh rezeki. Setiap konsumen yang akan membeli Honda mendapatkan bom hadiah berupa Voucher Belanja ditambah Cashback Rp 1.200.000 dan Angsuran Super Ringan.

Sedangkan untuk pembelian tipe tertentu selain mendapatkan Cashback pembeli juga diberikan jaket exclusive.

"Rezeki September Bombastis ini, ditujukan untuk pembelian tipe CUB atau Bebek, baik dengan cara kredit tipe Honda Absolute Revo, konsumen diberikan hadiah special berupa voucher belanja senilai Rp 500 ribu, Cashback senilai Rp 700 ribu sehingga Konsumen cukup hanya mengeluarkan Dp hanya Rp 1,1 juta untuk tipe racing dan DP hanya Rp 900ribu untuk tipe jari-jari," terang Ricky Wijaya selaku sales head di PT Capella Dinamik Nusantara Batu 2 kota Tanjungpinang, Rabu (5/9).

Sementara untuk pembelian tipe New Honda Blade, Supra X 125 Series dan Helm In, hadiah yang diberikan Honda adalah Voucher Belanja senilai Rp 500 ribu, Cashback senilai Rp 400 ribu sehingga konsumen cukup hanya mengeluarkan DP hanya Rp 1 juta saja dan motor sudah bisa dibawa pulang.

Tipe Matic untuk setiap pembelian Honda Scoopy dan Spacy Series bisa langsung dibawa pulang dengan DP mulai dari Rp 950rb saja .

Honda Spacy merupakan Sepeda Motor yang Sangat Fungsional dan serba guna di mana mampu menyimpan barang-barang  belanja/helm full face  yaitu dengan bagasi 19 liter serta tanki bahan bakar 5,6 liter yang pastinya sangat irit.

Selain dari tipe di atas yaitu Beat, Vario Techno, Vario Techno CBS, pembelian juga mendapatkan program yang bombastis yaitu Voucher Belanja Rp 500 ribu serta cash back juga.

"Sementara untuk pembelian kelas sport yakni untuk pembelian secara kredit tipe CS1, New Mega Pro dan Tiger Series Honda memberikan Cashback Rp 300ribu. Khusus untuk tipe New Mega Pro telah hadir design yang lebih baru dengan tampilan yang lebih sporti serta  garang dan warna terbaru dari New Mega Pro  hadir dengan warna putih, biru, merah, serta hitam dan khusus  untuk bulan ini pembelian New Mega Pro baik Cash maupun kredit akan diberikan  hadiah tambahan berupa jaket ksklusif New Mega Pro," rinci Ricky.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved