Ivan Rakitic Cetak Gol Tercepat Tercepat Final Liga Champions
Rakitic mencetak gol ketika pertandingan baru memasuki menit keempat.
TRIBUNNEWSBATAM.COM - Gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, menorehkan tinta emas dalam sejarah final Liga Champions, usai menjebol gawang Juventus di Olympiastadion, Berlin, Minggu (7/6/2015). Rakitic mencetak salah satu gol tercepat dalam sejarah final Liga Champions.
Rakitic mencetak gol ketika pertandingan baru memasuki menit keempat. Menurut catatan Infostrada, gol Rakitic merupakan gol tercepat keempat yang pernah tercipta pada final Piala/Liga Champions.
Sejak era Liga Champions, gol Rakitic merupakan yang tercepat ketiga setelah gol Paolo Maldini (51 detik) pada 2005 dan Gaizka Mendieta (tiga menit) pada 2001. Menurut Opta, Rakitic mencetak golnya dalam tempo tiga menit 23 detik. Ini gol tercepat Barcelona yang pernah tercipta pada final Liga Champions.
Gol tercepat di babak final masih dipegang atas nama Enrique Mateos. Pada final 1959, Mateos mencetak gol untuk Real Madrid ke gawang Stade de Reims ketika pertandingan baru memasuki satu menit.
Gol gelandang Kroasia itu diawali oleh kerjasama apik antara Neymar dengan Andres Iniesta di dalam kotak penalti Juventus. Sodoran bola dari Neymar diteruskan Iniesta melalui umpan tarik datar ke mulut gawang.
Rakitic yang mendapat ruang tembak menyambar bola dengan kakinya. Gianluigi Buffon tipis untuk menggapai bola yang tidak melaju kencang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/selebrasi-pemain-barcelona_20150607_025952.jpg)