Pilkada Natuna 2015

Selain Pilkada, Polres Natuna Juga Pantau Pintu Masuk Pelabuhan

"Sudah tentu kami memonitor wilayah pelabuhan, dan juga lokasi keramaian yang berpotensi gangguan, di pelabuhan Polairud juga sudah siaga,"

Tribun Batam/ Yahya
Dok- Ilustrasi - Simulasi pengamanan Pilkada 

Laporan Tribun Batam, M Ikhsan

TRIBUNNEWSBATAM.COM, NATUNA - Pengamanan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Natuna tidak hanya dilakukan di lokasi seperti Kantor KPU, Panwaslu, area kampanye dan pribadi para pasangan calon, namun juga di wilayah keramaian seperti pelabuhan pun menjadi hal yang tidak boleh luput dari pantauan.

Kabag Ops Polres Natuna, Kompol Syarifudin Dalimunthe menegaskan pihaknya akan tetap memonitor wilayah pelabuhan, sementara lokasi bandara Polres berkoordinasi dengan TNI AU sebagai pengendali wilayah Lanud Ranai.

"Sudah tentu kami memonitor wilayah pelabuhan, dan juga lokasi keramaian yang berpotensi gangguan, di pelabuhan Polairud juga sudah siaga," sebutnya.

Pengamanan Pilkada, menurutnya tidak boleh membuat pantauan lain berkurang, secara para personel saat ini banyak yang dilibatkan dalam proses ini.

"Kita antisipasi kemungkinan-kemungkinan yang bisa terjadi dan merugikan," jelasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved