Beras Seharga Rp 8.000 per Kilogram 'Diserbu' Warga Toapaya

Harganya murah, dipasaran Rp 12 ribuan, kalau di sini Rp 8 ribuan," kata Suci, warga Toapaya yang ditemui usai berbelanja.

Tribun Batam/Aminnudin
Operasi pasar Beras Bulog di Toapaya Bintan 

BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BINTAN - Warga Bintan terlihat ramai ramai mendatangi pasar murah lewat operasi pasar yang diadakan Bulog, Rabu (13/1/2016).

Harga beras yang dipatok pun, terbilang lebih murah dari harga pasar sehingga warga memadati lokasi operasi pasar Bulog di Toapaya, Batu 16, Bintan.

"Harganya murah, dipasaran Rp 12 ribuan, kalau di sini Rp 8 ribuan," kata Suci, warga Toapaya yang ditemui usai berbelanja.

Koordinator Operasi Pasar Bulog Tanjungpinang, Wawan mengatakan, operasi yang digelar merupakan bentuk kerjasama Bulog dengan Pemkab Bintan.

"Tujuannya, selain membantu warga membeli harga lebih murah, juga bertujuan mengendalikan harga pasar,"kata dia.

Belasan ton beras Bulog dengan kualitas medium yang sudah disiapkan pihak Bulog akan dipasarkan selama sepekan. Operasi telah dilakukan sejak Minggu (10/1) di Kijang, Kawal dan selanjutnya di Tanjunguban.

"Besok operasi berlanjut di Tanjunguban. Kami harapkan operasi di sana juga bisa direspon seperti yang kami lakukan hari ini,"kata Wawan petugas Bulog.

Dia mengatakan, harga beras dipasaran bisa berkisar antara Rp11 ribu hingga Rp12 ribu perkilogram.

Saat operasi pasar, beras kategori sama dibanderol hanya Rp 8.400 perkilogram. "Ada 5 ton beras yang kami siapkan untuk masyarakat," katanya.

Ia menyebutkan, pada beberapa hari terakhir ini operasi pasar murah semacam ini sudah dilakukan di beberapa titik di kawasan Bintan seperti kawasan Kijang, Kecamatan Bintan Timur, kawasan Km 16 Kecamatan Toapaya serta akan dilaksanakan di kawasan Tanjunguban, Kecamatan Bintan Utara.

Sementara itu, pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Bintan melalui bidang pengawasan, Setia Kurniawan menyebutkan, operasi pasar yang dilakukan Bulog Tanjungpinang memang atas dasar permintaan pihak Pemkab Bintan beberapa waktu lalu.

"Kemarin memang sudah kami kirimkan surat untuk melakukan operasi pasar murah ini," katanya.

Mengenai harganya yang jauh lebih murah dari harga dipasaran, Iwan mengatakan, pihak Pemkab juga memberikan subsidi sehingga harga beras bulog kategori medium itu bisa dijual dengan harga murah.

Namun, ia tidak mengetahui secara pasti mengenai besaran subsidi yang diberikan oleh Pemkab Bintan dalam mendukung program operasi pasar murah itu.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved