Harga Gula di Pasaran 'Kian Manis'

"Naik dari Rp 590 ribu per karung (50 kg) menjadi menjadi Rp 730 ribu. Sedangkan untuk 1 kg-nya saya jual Rp 16 Ribu,"

Tribun Batam/Argianto
Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) melakukan pemantauan harga kebutuhan hidup di sejumlah pasar 

Laporan Tribunnews Batam, Teuku Mifthahuddin

BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Dari hasil sidak pasar dan ke beberapa distributor yang dilakukan oleh Tim Pengendali Inflasi Daerah TPID Kepri, Kamis (19/5/2016) pagi, ditemukan harga gula sudah mulai menunjukan kenaikan.

Hal ini juga dibenarkan oleh salah seorang pemilik toko grosir yang berada di daerah Baloi Total, Juanda. Ia menuturkan bahwa harga gula mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

"Naik dari Rp 590 ribu per karung (50 kg) menjadi menjadi Rp 730 ribu. Sedangkan untuk 1 kg-nya saya jual Rp 16 Ribu," Ungkapnya saat ditemui Tribun Batam.

Ia pun mengatakan, untuk saat ini hanya harga gula saja yang kian 'manis'. Sementara harga kebutuhan hidup lainnya masih terpantau normal.

"Untuk harga minyak goreng dan beras masih stabil, tapi ya beberapa hari lagi kan mau bulan puasa biasanya itu kalau sudah jelang puasa harga-harga pada naik dari distributor, jadi kita mau tak mau mesti ikut," Ujarnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved