Tony Dapat Hadiah Motor dari NITC, Ini Rahasianya
Ardi juga menginformasikan pada awal minggu Agustus, NITC akan mengadakan pameran printer terbesar di Batam.
BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Tony, warga Komplek Pribumi, Nagoya, berhasil membawa pulang satu unit sepeda motor. Tony menerima hadiah tersebut dari hasil undian berhadiah dari Nagoya IT Center (NITC), Minggu (31/7).
Tony tidak memiliki firasat apa-apa sebelum mendapatkan rezeki tersebut. " Tidak ada firasat apa-apa, tetapi semua ini tak terlepas dari doa istri saya. Saya cuma berharap saja. Saya berterima kasih pada istri," ujar dia.
Hadiah undian sepeda motor matic itu diserahkan langsung oleh Direktur NITC, Teddy Susilo. Motor tersebut akan digunakan Tony dan keluarga untuk kendaraan sehari-hari.
Sebelumnya Tony berbelanja dua ponsel di salah satu gerai tenant NITC dan memasukkan 189 kupon. " Iya cukup banyak kupon yang saya masukkan, kebetulan NITC kemarin juga lagi promo," kata dia.
Humas NITC, Ardi menjelaskan, undian berhadiah NITC kali ini sudah memasuki pengundian minggu ke-6. Ardi juga menginformasikan saat ini toko di NITC semakin ramai.
" Minggu ini ada satu toko baru lagi yang buka di NITC, yaitu flagteeship Oppo Store. Kemungkinan September, gerai kami sudah terisi semua. Sekarang hampir 20 toko sudah dibuka," papar dia.
Selain itu, Ardi juga menginformasikan pada awal minggu Agustus, NITC akan mengadakan pameran printer terbesar di Batam.
" Ya sudah direncanakan kami akan mengadakan pameran printer, berbagai merk printer, dan pastinya jangan lewatkan berbagai promo dalam acara ini," ujar dia.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/undian-nitc_20160801_211055.jpg)