MotoGP
Jadwal MotoGP 2017 Direvisi. Ini Jadwal Terbarunya
Sebelumnya pada jadwal yang sudah dirilis, GP Jerman ada di akhir pekan tanggal 16 Juli 2016, kemudian dimajukan lebih jauh ke awal bulan
BATAM.TRIBUNNEWS.COM, MIES - Panitia penyelenggara MotoGP, merivisi jadwal penyelenggaraan lomba di 2017 dengan versi terbaru.
Di mana ada pergeseran tanggal untuk Grand Prix Jerman di Sirkuit Sachsenring.
Mengutip MotoGP.com dan Motorsport, Kamis (8/12/2016), sebelumnya pada jadwal yang sudah dirilis, GP Jerman ada di akhir pekan tanggal 16 Juli 2016, kemudian dimajukan lebih jauh ke awal bulan, tepatnya pada 2 Juli 2017.
Karena perubahan ini, hanya akan ada jeda satu pekan setelah GP Belanda di Sirkuit Assen, yang dijadwalkan akan dihelat pada Minggu 25 Juni 2017.
Perubahan ini juga menghindari bentrokan dengan Grand Prix F1 Inggris di Silverstone, di kalender F1 sebelum versi final.
Selain itu, jadwal baru ini juga akan memperpanjang liburan musim panas MotoGP, di mana setelah GP Jerman di 2 Juli 207, berlanjut ke GP Ceko di Sirkuit Brno, yang akan berlangsung pada tanggal 6 Agustus 2017, atau libur empat kali balap di akhir pekan.
Sementara sebelumnya, pada musim 2016, libur pertengahan musim hanya sebanyak tiga kali weekend, dari GP Jerman di 17 Juli 2016, ke GP Austria pada 14 Agustus 2016.
Berikut jadwal lengkapnya
Tanggal - Negara - Sirkuit
26 Maret - Qatar - Losail
9 April - Argentina - Termas de Río Hondo
23 April - Americas - Circuit of The Americas
7 Mei - Spanyol - Jerez
21 Mei - Perancis - Le Mans
4 Juni - Italia - Mugello
11 Juni - Catalunya, Barcelona - Catalunya
25 Juni - Belanda - TT Circuit Assen
2 Juli - Jerman - Sachsenring
6 Augustus - Rep Ceko - Brno
13 Augustus - Austria - Red Bull Ring
27 Augustus - Inggris - Silverstone
10 September - San Marino - Misano
24 September - Aragon - MotorLand Aragon
15 Oktober - Jepang - Twin Ring Motegi
22 Oktober - Australia - Phillip Island
29 Oktober - Malaysia - Sepang
12 November - Valencia - Ricardo Tormo. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/balapan-di-gp-austria_20160815_130324.jpg)