Foto Beyonce Hamil Kalahkan Rekor Selena Gomez

Kami hendak membagikan cinta dan kebahagiaan. Kami telah diberkati dua kali. Kami sangat bersyukur karena keluarga kami akan bertambah dua.

Instagram
Beyonce 

BATAM.TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Beyonce membuat kehebohan dengan mengunggah foto dirinya yang sedang hamil di media sosial Instagram miliknya @Beyonce pada 1 Februari lalu.

Di foto itu Beyonce berpose menyamping dengan memperlihatkan bentuk perutnya yang sedang hamil dan hanya mengenakan bra coklat dengan celana pendek biru.

Kemudian ada kain transparan yang menutupi kepala hingga ke bagian dadanya.

Di posting-an itu Beyonce menulis, "We would like to share our love and happiness. We have been blessed two times over. We are incredibly grateful that our family will be growing by two, and we thank you for your well wishes. - The Carters (Kami hendak membagikan cinta dan kebahagiaan. Kami telah diberkati dua kali. Kami sangat bersyukur karena keluarga kami akan bertambah dua. Dan kami sangat berterimakasih atas segala doa yang kalian ucapkan-Keluarga Carters)."

Baca: WOW! Si Seksi Beyonce Terjun ke Laut dari Atas Yacht Setinggi 9 Meter

Foto Beyonce dengan cepat menyebar.

Dari catatan Tribun Batam, foto itu hingga kini sudah disukai oleh 9 juta orang lebih dan telah mendapatkan hampir 500 ribu komentar.

Foto itu pun berhasil memecah rekor foto Instagram yang pernah mendapat like terbanyak milik Selena Gomez.

Saat itu, Selena menunggah pose foto sederhana, memegang botol minuman. Foto Selena berhasil mendapatkan sekita 6,6 juga like.

Tapi bukan kali ini saja Beyonce membuat rekor di dunia maya.

Lihat link ini:

Baca: Album Rihanna dan Beyonce Bikin YouTube Keok

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved