Garuda Indonesia Travel Fair Kembali Digelar. Simak Berbagai Promo Menariknya

Pada fase pertama ini, Garuda mentargetkan total transaksi sebesar Rp 3 miliar dan dua ribu pengunjung selama tiga hari kegiatan.

Tribun Batam/Zahfri Suandi
Suasana pembukaan Garuda Indonesia Travel Fair (GATF), Selasa (7/3/2017). GATF fase pertama 2017 digelar di Mega Mall Batam Centre selama tiga hari, 10-12 Maret 2017. 

Laporan Tribun Batam, Zahfri Suandi

BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia kembali menggelar event tahunannya, Garuda Indonesia Travel Fair 2017.

Garuda menggandeng CIMB Niaga sebagai bank partner dalam kegiatan untuk mempromosikan pariwisata Indonesia ini, termasuk "10 Destinasi Prioritas Beyond Bali".

GATF digelar serentak di 24 kota di Indonesia, termasuk Batam. Di antaranya Jakarta, Medan, Tanjungkarang, Jambi, Palembang, Padang, Banda Aceh, Bandung, Semarang, Jogja, Solo, Surabaya, Denpasar, Lombok, Kupang, Pontianak, Balikpapan, Makasar, Manado, Kendari, Ambon, Timika dan Jayapura.

 GATF Batam 2017 akan dilaksanakan dalam dua fase.

Fase pertama digelar pada 10 hingga 12 Maret 2017 di Mega Mall Batam Centre dan dibuka secara resmi, Selasa (7/3/2017).

Fase kedua digelar pada September 2017 mendatang.

Pada fase pertama ini, Garuda mentargetkan total transaksi sebesar Rp 3 miliar dan dua ribu pengunjung selama tiga hari kegiatan.

Setya Budhi, General Manager Branch Office Batam menjelaskan, GATF ini merupakan salah satu upaya strategis Garuda dalam mengoptimalkan pasar potensial di wilayah Indonesia bagian barat, khususnya Batam.

"GATF merupakan event tahunan yang sangat ditunggu oleh para pelanggan setia Garuda Indonesia, tidak hanya di Kota Batam namun diseluruh Indonesia. Hal ini terlihat dari peningkatan jumlah pengunjung GATF dari tahun ke tahun sejak kami laksanakan GATF yang pertama kalinya pada tahun 2008 lalu," katanya.

Melalui GATF ini, maskapai pelat merah ini memberikan penawaran terbaik dengan harga spesial untuk pembelian tiket dan paket perjalanan wisata, baik itu domestik maupun internasional.

Di samping itu, para pelanggan juga bisa menikmati tawaran-tawaran spesial lainnya yang diberikan pada periode Happy Hour setiap harinya, maupun fasilitas dan benefit yang diberikan oleh CIMB Niaga.

"GATF merupakan momen yang sangat baik bagi para pelanggan Garuda untuk mencari tiket ke destinasi favorit sesuai tujuan dari masing-masing pelanggan. Sehingga kami dapat memfasilitasi para pelanggan dalam merencanakan perjalanan nya ke tempat-tempat yang diinginkan," tambah Setya saat sesi diskusi dengan para audien yang hadir.

Dalam ajang GATF ini, Garuda juga melaksanakan berbagai kegiatan menarik lainnya bagi para pengunjung. Di antaranya, potongan harga hingga 80 persen, undian berhadiah tiket gratis ke Jakarta setiap harinya, lelang tiket kelas bisnis, serta kuis berhadiah merchandise dari Garuda
dan sponsor.

Para pengunjung juga akan mendapatkan keuntungan lainnya. Misalnya, cicilan 0 persen hingga 12 bulan persembahan CIMB Niaga, cashback hingga Rp 500 ribu dan lucky dip hingga Rp 500 ribu.

Dalam GATF ini, Garuda juga menggandeng beberapa mitra usaha, seperti biro perjalanan, perusahaan penyelenggara umrah dan haji (PPUH), perusahaan ekspedisi, perhotelan serta education consultan di wilayah Batam.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved