Senam Sehat PSMTI
Jangan Tunggu Sakit Baru Mau Senam
Masyarakat yang mengikuti senam bersama PSTMI di lapangan Vihara Budhi Bhakti, tampak sangat menikmati gerakan-gerakan yang diberikan oleh instruktur.
Laporan Wartawan: Efendi Wardoyo
BATAM.TRIBUNNEWS.COM,BATAM - Masyarakat yang mengikuti senam bersama PSTMI di lapangan Vihara Budhi Bhakti, tampak sangat menikmati gerakan-gerakan yang diberikan oleh instruktur senam.
Sejak jam 05:00 WIB Lapangan Vihara Budhi Bhakti dimeriahkan oleh ratusan warga.
Baca: Diramaikan Empat Jenis Senam dan Kontes Selfie
Dengan kaos merah dan putih dan berbagai macam warna. Warga tampak antusias menggerakkan tubuh mengikuti gerakan instruktur. Sabtu (8/4/2017).
"Senam ini kan sehat, dan saya meminta kepada warga Batam untuk membentuk komunitas senam pagi. Jadi kalau ada acara seperti ini lagi, bisa lebih ramai lagi. Ingat jangan menunggu sakit baru mau senam", kata Rendi Tan sebagai ketua PSMTI Kota Batam.
Selain dari pada senam, nanti juga ada tersedia cek gula darah dan Contest Fhoto Selfie yang telah disediakan oleh Tropicana Slim sebagai sponsor Senam Pagi. (*).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/senam-sehat-psmti_20170408_100308.jpg)