Timnas

Refreshing, Skuat Timnas U-16 Kunjungi Candi Prambanan

Di Yogyakarta, skuad timnas Indonesia U-16 menuju ke dua destinasi wisata untuk refreshing

Editor: Mairi Nandarson
KOMPAS.com / Wijaya Kusuma
Para Punggawa Timnas Indonesia U-16 saat berada di Candi Prambanan 

BATAM.TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Penggawa timnas Indonesia U-16 telah tiba di Bandara Adi Sutjipto, Yogyakarta, Kamis (18/05/2017) pagi.

Setibanya di Kota Pelajar ini, rombongan lalu bertolak mengunjungi Candi Prambanan.

Sebelumnya, rombongan sempat beristirahat di tempat transit sebelum berjalan keluar pintu kedatangan Bandara Adi Sutjipto, Yogyakarta.

"Saya ke Yogyakarta membawa 27 pemain," ucap pelatih timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini, saat ditemui di depan pintu kedatangan bandara, Kamis.

Baca: Takut Diracun, Timnas Malaysia Minta Pertandingan Lawan Korea Utara di Tempat Netral

Baca: Gelar Dua Kali Ujicoba di Bali, Pelatih Timnas Luis Milla Panggil Pemain Senior. Siapa Dia?

Di Yogyakarta, skuad timnas Indonesia U-16 menuju ke dua destinasi wisata untuk refreshing.

Kunjungan pertama ialah ke Candi Prambanan, Kalasan, Sleman.

Setelah dari Candi Prambanan, timnas Indonesia U-16 direncanakan melanjutkan perjalanan dengan mengunjungi De Mata Trick Eye Museum di XT Square.

Namun, rencana kunjungan ke museum itu batal.

"Iya (ke Candi Prambanan). Saya kira harus berimbang antara latihan dengan refreshing," ujar Fakhri.

Dia mengungkapkan, berwisata ke Candi Prambanan dilakukan agar pemain lebih rileks dan tidak tegang sebelum menjalani laga uji coba melawan timnas Filipina U-16 dan PSS Sleman U-17 pada Minggu (21/5/2017) di Stadion Maguwoharjo.

"Iya refreshing agar tidak tegang. Pemain tidak boleh tegang," ujarnya.

Sementara itu, salah satu pemain timnas Indonesia U-16, I Made Dwi Arya Sukawidana, mengaku senang bisa berwisata ke Candi Prambanan.

"Baru pertama kali ini ke Candi Prambanan. Senang dan bisa untuk refreshing," katanya.(*)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved