Ada Promo Beli 2 Gartis 1 di Harris Hotel Batam Centre di Awal Ramadan
“Paket dengan dibandrol harga Rp 148 ribu per orang ini, anda dapat menikmati lebih dari 75 jenis menu setiap harinya”, Ujar Dila
BATAM.TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Harris Hotel sudah menyiapkan promo paket berbuka di bulan Ramadan yang tinggal beberapa hari lagi.
Menariknya, promo menarik yang ditawarkan berlaku di hari-hari awal puasa berupa paket beli 2 gratis 1.
"Artinya dengan pembelian untuk dua orang, maka tiga orang bisa menikmati berbuka bersama," kata Cluster Marketing Communication Manager Harris Hotels Batam, Dila Bachmid, kepada Tribun Batam, Kamis (18/5/2017).
Baca: Selama Ramadan, TIKI Targetkan Kirim 2 Juta Barang
Baca: Antisipasi Lonjakan Trafik Saat Ramadan dan Lebaran, Telkomsel Lakukan Ini
“Paket dengan dibandrol harga Rp 148 ribu per orang ini, anda dapat menikmati lebih dari 75 jenis menu setiap harinya”, Ujar Dila.
Dila mengatakan, konsep makanan yang disajikan tahun ini adalah kuliner Melayu dan Timur Tengah.
"Selain menikmati berbuka bersama di Harris Hotel, paket yang dibeli sudah termasuk infaq untuk kaum duafa” ujar Dila.
Konsep ini dirancang khusus Chef Ikhwan Tjiptadi, sebagai Executive Chef Harris Hotel Batam Center.
Baca: Jelang Ramadan, Bandara Hang Nadim Terima Hibah 100 Unit Troly dari BNI
Chef Ikhwan pernah bekerja di Dubai selama kurang lebih 15 bulan sehingga memiliki pengalaman memasak menu-menu di Timur Tengah.
"Diharapkan dengan konsep makanan Melayu dan Timur Tengah ini akan sesuai dengan cita rasa warga Batam.
Khususnya bagi yang menjalankan ibadah puasa atau semua masyarakat masyarakat Batam yang ingin merasakan kuliner Melayu dan Timur Tengah yang disediakan dengan standard hotel berbintang”, ujar Chef Ikhwan.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/karyawan-harris-hotel-batam-centre-memperlihatkan-brosur-paket-ramadan_20170519_134255.jpg)