Asian Para Games 2018

Asian Para Games 2018 - Pecatur Indonesia Makin Mengganas, Sehari Borong 5 Medali Emas

Dua hari menjelang penutupan Asian para Games 2018, kontingen Indonesia terus menambah perbendaharaan medali di cabang catur.

Inapgog
Kontingen Indonesia meraih juara umum cabang catur Asian Para Games dengan torehan 11 medali emas di Cempaka Putih Sports Hall, Jakarta. 

TRIBUNBATAM.id, JAKARTA - Dua hari menjelang penutupan Asian para Games 2018, kontingen Indonesia terus menambah perbendaharaan medali.

Sepanjang Jumat (12/10/2018), atlet catur Indonesia di para Games 2018 mendominasi perolehan medali dengan raihan 5 medali emas, 1 perak dan 1 perunggu.

Dengan hasil ini, di cabang catur, Indonesia sudah mengantongi 11 medali emas.

Pada Jumat, tim catur Indonesia mendominasi dalam kategori catur cepat di Cempaka Putih Sports Hall, Jakarta.

Lima medali emas berhasil diraih kategori perorangan dan beregu disabilitas netra (B1) putra, disabilitas netra (B1) putri, serta disabilitas perorangan visual (B2/B3) putra.

Pecatur andalan Indonesia, Edy Suryanto, menyumbang emas setelah mengalahkan wakil Iran, Bidhendi Hassanali Ghadiri.

Baca: Asian Para Games 2018 - Leani Ratri Balaskan Dendam Hanya Dalam 3 Jam. Raih Emas Bulutangkis

Edy yang tidak terkalahkan dalam 7 pertandingan menempati posisi teratas dengan perolehan total 6,5 poin.

Hasil imbang yang didapat Carsidi setra kemenangan Hendi Wirawan pada kategori tersebut membuat Indonesia sekaligus meraih medali emas beregu dengan total 10,5 poin.

Pecatur putri Tati Karhati juga tak mau kalah. Dalam kategori catur cepat disabilitas netra (B1) perorangan putri, Tati menyumbang medali emas dengan torehan total 6,5 poin.

Secara beregu, Indonesia juga mengamankan emas dengan 9,5 poin dalam kategori tersebut.

Tambahan satu emas lain didapat dari kategori disabilitas visual (B2/B3) beregu putra.

Semua pertandingan catur baik dari kategori catur standar dan catur cepat telah tuntas, Jumat (12/10/2018) dan Indonesia menjadi juara umum.

Dari total 24 emas yang diperebutkan di cabor ini, hampir setengahnya digondol atlet-atlet Indonesia.

Dominasi Indonesia di cabor catur membuat Edy Suryanto dkk bisa melahap total 11 emas.

Perinciannya 6 emas didapat dari kategori catur standar dan 5 emas dari kategori catur cepat.

Filipina di urutan kedua dengan 5 emas, tiga dari catur standar dan 2 emas dari catur cepat.

Iran menempati posisi ketiga dengan 4 emas, tiga dari catur standar dan 1 emas dari catur cepat.

Dua negara lain yang meraih medali emas adalah India (2 emas) dan Vietnam (2 emas) dari catur cepat.

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved