Liga Italia
Big Match Juventus vs Inter Milan, Sabtu Dinihari - Paulo Dybala Janji Cetak Gol
Paulo Dybala adalah salah satu penyerang yang bakal diwaspadai Nerazzurri, saat melawat ke markas Juventus di Turin, Sabtu (8/12/2018) dini hari WIB
Penulis: Ahmad Tsalis Fahrurrozi
TRIBUNBATAM.id, TURIN - Pada Jumat malam atau Sabtu (8/12/2018) dini hari, pekan ke-15 Serie A Italia akan menyajikan big match dua raksasa Juventus vs Inter Milan.
Bagi Juventus, pertandingan ini tentu sangat penting, tidak saja untuk mengukuhkan gelar tak pernah kalah sepanjang musim 2018, sementara Inter Milan punya ambisi untuk menyalip Napoli dari posisi kedua klasemen.
Juventus memang sedang berada di puncak performanya sebagai raksasa Italia, terutama setelah bergabungnya Cristiano Ronaldo sebagai bomber paling ditakuti di Italia saat ini.
Tetapi, Juventus juga memiliki satu penyerang lagi yang haus gol, yakni Paulo Dybala dan Mario Mandzukic.
Baca: Kalahkan Filipina 2-1 di Leg Kedua Semifinal Piala AFF 2018, Vietnam Tantang Malaysia di Final
Tak bisa ditampik, Paulo Dybala adalah salah satu penyerang yang bakal diwaspadai Nerazzurri, saat melawat ke markas Juventus di Stadion Allianz Turin, Sabtu (8/12/2018), pukul 02.30 dini hari WIB.
Dalam salah satu event sponshorship, Selasa (5/12/2018), Paulo Dybala mengungkapkan janjinya kepada Juventus untuk menggebuk Inter Milan dalam laga bertajuk Derbi d'Italia nanti.
"Saya ingin mencetak satu gol seperti ini pada Jumat sore nanti," ujar Paulo Dybala, setelah memperagakan bagaimana cara mengambil tendangan bebas, dilansir BolaSport.com dari Calciomercato.
Semenjak didatangkan Juventus dari Palermo pada musim panas 2015, Dybala memang mempertegas reputasinya sebagai eksekutor bola mati kelas dunia.
Empat dari 26 gol Dybala bagi Bianconeri pada musim lalu dihasilkan melalui tendangan bebas.
Wajar jika legenda seperti Alessandro Del Piero berujar bahwa Si Nyonya Tua telah menemukan titisannya dalam diri Paulo Dybala.
"Siapa yang terbaik melakukan tendangan bebas? Apa yang Anda inginkan dari mulut saya?" kata Del Piero, dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA.
"Saya sudah memikirkan hal itu, dan Dybala adalah jawabannya. Ia akan melampaui saya.
"Saya harus katakan Dybala memiliki tendangan bebas yang bagus, saya berharap dia yang terbaik," ucapnya.
Paulo Dybala selama 2018 ini memang baru menyumbang dua gol untuk si Nyonya Tua di Serie A dalam 12 penampilannya, namun sudah mencetak empat gol di Liga Champions.
Sementara, Ronaldo saat ini menembus top skorer Serie A dengan 10 gol bersama Krzysztof Piątek dari Genoa dan satu gol di Liga Champions.
Bahkan, peran Paulo Dybala juga mulai tergusur dengan kehadiran Mario Mandzukic yang sudah mencetak tujuh gol, enam di Serie A dan satu gol di Liga Champions.
Banyak media yang menyebutkan bahwa pelatih Massimiliano Allegri mulai "menyingkirkan" Dybala dnegan menariknya sedikit ke belakang sebagai playmaker bagi Ronaldo dan Mandzukic.
"Paulo Dybala terpaksa untuk bermain lebih ke dalam dan hampir jadi playmaker," tulis Corriere dello Sport, koran olahraga yang berpusat di Kota Roma.
Pasalnya, Dybala tak pernah mencetak gol saat ia bermain dengan Ronaldo dan Mandzukic secara bersamaan.
Tiga gol Dybala dicetak di Liga Champions kontra Young Boys, satu-satunya laga saat Ronaldo tak bermain akibat hukuman kartu merah.
Tiga gol lain terjadi saat Mandzukic duduk di bangku cadangan saat melawan Bologna, Cagliari, dan Manchester United.
Meski begitu, Allegri membantah jika peran Dybala tidak penting dalam timnya.
"Mungkin benar Dybala mencetak lebih sedikit gol, akan tetapi ia juga jadi penghubung lini tengah dengan para penyerang," ujar Allegri kepada Calciomercato.
"Dybala juga mampu menarik kami keluar dari situasi sulit dengan kemampuan yang ia miliki dan itu jadi keuntungan buat tim ini," tutur sang pelatih.
Pertanyaannya, apakah Dybala akan diturunkan oleh Allegri sebagai starter, Sabtu nanti?
