LIGA INDONESIA
Hasil Akhir Persija vs Kalteng Putra Skor 4-5, Laskar Isen Mulang Lolos Semifinal Piala Presiden
Hasil akhir Persija vs Kalteng Putra skor 3-4 lewat adu penalti, Laskar Isen Mulang lolos ke semifinal Piala Presiden 2019.
Penulis: Agus Tri Harsanto | Editor: Agus Tri Harsanto
TRIBUNBATAM.id - Hasil akhir Persija vs Kalteng Putra skor 3-4 lewat adu penalti, Laskar Isen Mulang lolos ke semifinal Piala Presiden 2019.
Hasil akhir Persija vs Kalteng Putra harus dilanjutkan melalui adu penalti.
Laga Persija vs Kalteng Putra pada perempat final Piala Presiden 2019 berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (28/3/2019).
Pertandingan Persija vs Kalteng Putra dalam 2x45 menit berakhir 1-1.
Gol perdana Kalteng Putra dicetak Patrich Wanggai di menit 55.
Patrich Wanggai memanfaatkan tendangan sudut.
Gol Parich Wanggai sempat diprotes karena dianggap menyentuh tangan.
Persija tidak kehilangan semangat dan terus membombardir Kalteng Putra.
Persija akhirnya bisa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui tendangan Bruno Matos.
Penalti
Ismed Sofyan menjadi eksekutor pertama bagi Persija berhasil melesakkan gol ke gawang Dimas Galih
Eksekutor Kalteng Putra Gede Sukadana gagal mencetak gol karena digagalkan oleh Kiper Persija Sahar Ginanjar.
Eksekutor kedua Persija yakni Fitra Ridwan juga gagal. Kiper Dimas Galih berhasil menangkap bola.
Eksekutor kedua Kalteng Putra Ferdinan Pahabol sukses mencetak gol.
Rohit Chand menjadi eksekutor ketiga Persija sukses cetak gol
Selanjutnya eksekutor ketiga Kalteng Putra OK John sukses cetak gol meski sempat ditepis shar Ginanjar.
Eksekutor 4 Persija yakni Bruno Matos gagal karena tendangannya membentur mistar gawang
Eksekutor 4 Kalteng Putra Rizki Dwi sukses cetak gol.
Eksekutor ke-5 Persija yakni Ryuji Utomo sukses cetak gol.
Eksekutor 5 Kalteng Putra Diego Campos gol.
• BERITA PERSIB - Febri Hariyadi Sampai di Batam Kamis (28/3) Siang, Mulai Latihan dengan Persib Jumat
• Persib Bandung vs Ewako KKSS Minggu (31/3) di Stadion Citramas Batam, Ini Harga & Tempat Beli Tiket
Emosional
Mantan pemain Persib Bandung, Patrick Wanggai, terlihat sangat emosional ketika membela timnya saat ini, Kalteng Putra, melawan Persija Jakarta.
Pada perempat final Piala Presiden 2019, Persija menjamu Kalteng Putra di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (28/3/2019).
Beberapa kali terlihat Patrick Wanggai adu argumen dengan beberapa pemain Persija Jakarta.
Patrick Wanggai dijaga ketat oleh bek Persija Jakarta, Steven Paulle dan Maman Abdurrahman
Pemain bernomer punggung 10 itu juga terlihat kesal dengan Steven Paulle.
Pergerakan Patrick Wanggai ketika ingin merebut bola dari bek kanan Persija Jakarta, Ismed Sofyan, terlihat sempat dihalangi oleh Steven Paulle.
Terlihat kekesalan Patrick Wanggai kepada Steven Paulle, tetapi diakhiri dengan jabat tangan.
Emosi Patrick Wanggai semakin memuncak ketika pertandingan memasuki menit ke-30.
Penyerang asing Kalteng Putra, Diogo Campos Gomes, sempat terkapar di tengah lapangan.
Wasit Thoriq M Alkatiri yang memimpin jalannya pertandingan mempersilahkan laga dilanjutkan.
Keputusan itu membuat pemain Persija Jakarta melancarkan serangan dari sisi kanan pertahanan Kalteng Putra.
Penyerang sayap Persija Jakarta, Heri Susanto memberikan umpan kepada Silvio Escobar.
Namun, pergerakan Silvio Escobar dinilai sudah offside.
Sontak, para pemain Kalteng Putra termasuk Patrick Wanggai langsung menghampiri Heri Susanto karena tetap melanjutkan pertandingan ketika ada pemain yang cedera.
Adu argumen pun terlihat dari pemain Persija Jakarta dan Kalteng Putra.
Patrick Wanggai pun langsung dijauhkan dari kerumunan karena terlihat paling emosional dalam kejadian itu.

Untung saja wasit langsung menyelesaikan permasalahan itu dengan cepat.
Setelah kejadian tersebut, setiap Patrick Wanggai mendapatkan bola, suporter Persija Jakarta, The Jak Mania, meneriakinya.
Laga Persija Jakarta melawan Kalteng Putra pun masih sama kuat 0-0 di babak pertama yang baru saja berakhir.(*)
