IRA KORBAN BEGAL
BREAKINGNEWS : Ira Tewas Jadi Korban Begal di Batam, Alami Pendarahan Hebat di Otak
Ira Susanti handoko menjadi korban begal di Kota Batam. Ia sempat dilarikan kerumah sakit, Namun nyawanya tidak tertolong kendati sempat menjalani o
Penulis: Eko Setiawan | Editor: Eko Setiawan
Menurut Adi, salah satu karyawan rumah duka, terdapat bekas luka di kepala Ira.
"Sejauh ini belum tahu penyebab meninggalnya Ibu Ira. Cuma tadi terlihat ada jahitan di kepalanya," ungkap Adi.
Dari penjelasan Adi, jenazah Ira dibawa ke rumah duka pukul 07.30 WIB.
"Dibawa dari RS. Awal Bros, dan yang bawa itu si Pak Edi teman saya. Kami tinggal terima disini saja sembari menyiapkan rumah duka di blok J," ujarnya.
Dari Adi juga didapatkan informasi jenazah Ira masih akan terus berada di rumah duka hingga seminggu kedepan.
"Kemungkinan seminggu. Sepertinya permintaan keluarga," paparnya.
Hingga berita ini ditulis, pembacaan doa untuk Ira telah selesai dilakukan dan akan disambung esok hari.
Kanit Reskrim Polsek Lubuk Baja Iptu Awal Syakban Harahap saat dikonfirmasi, Kamis (16/7/2019) malam.
Namun menurutnya, pihak Kepolisian sudah melakukan koordinasi dengan keluarga korban. Mereka sudah mendatangi rumah duka setelah mendapat informasi kalau ada korban begal.
• Begal di Batam, Ini Kronologi Kepergian Veronica Ira Trisusanti Menurut Kerabat Karibnya
• Warga Bawa Balok Kayu, Tawuran di Jembatan Siak IV Pekanbaru, Dikabarkan ada yang Jadi Korban Bacok
• Ada Bekas Luka di Kepala Ira, Koban Begal Wanita Asal Kota Bandung Jawa Barat
• Begal di Batam, Ira Sempat Kritis dan Dilarikan ke Ruang ICU Awal Bross, Korban Tewas Usai Operasi
"Setelah mendapatkan informasi, kami langsung datangi rumah duka dan berkoordinasi dengan keluarga korban," sebut Awal kepada Tribunbatam.id menerangkan.
Menurut Awal, kendati tidak ada laporan resmi dari pihak keluarga, polisi akan tetap melakukan penyelidikan kasus ini.
Sempat teriak minta tolong
Suami Veronica Ira Trisusanti korban begal yang akrab disapa Cui terlihat menyalami pelayat tanda ucap terimakasih atas kehadiran di rumah Duka Batu Batam, Kelurahan Baloi, Kecamatan Lubuk Baja, Kota Batam, Kamis (16/5/2019) malam.
Menggenakan pakaian serba hitam, dengan kaca mata bening. Kedua bola matanya pun menggambarkan kesedihan telah ditinggal sang istri tercinta
Ditemui Tribunbatam.id, Cui menceritakan detik-detik kejadian mencekam itu.
