Warga Anambas Heran Layanan Internet Lancar: Semoga Sinyal Tak Hilang Pasca Susi Pudjiastuti Pulang
Warga Letung, Pulau Jemaja Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepri heran akan kualitas internet.
TRIBUNBATAM.id, ANAMBAS - Warga Letung, Pulau Jemaja Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepri heran akan kualitas internet di daerah mereka.
Sebab, mereka tiba-tiba saja bisa menikmati lagi layanan internet dengan kualitas cepat menggunakan paket data seluler.
Layanan internet dengan kualitas 4G tersebut mulai mereka nikmati sejak Kamis (18/7/2019).
• Hari Ini Ramalan Zodiak Jumat 19 Juli 2019 Aries Stres, Cancer Bermasalah, Libra Bikin Terkesan
• Pakai Mesin PCX 150, Honda ADV 150 Dijamin Bebas Gredek, Ada 6 Pilihan Warna
• Pensiunan Aparat Ditemukan Istrinya Tewas Gantung Diri, Anaknya Turunkan Sendiri Jenazah Sang Ayah
• Honda ADV 150 Resmi Meluncur, Penjelajah Jalanan Dengan Fitur Canggih, Segini Harganya
"Kami pun heran, Bang. Tapi bersyukur juga. Sinyal jadi bagus seperti ini.
WhatsApp pun lancar.
Sebelumnya Bu Susi kan ada telepon soal sinyal tu.
Semoga Bu Susi pulang, sinyalnya tidak hilang," ujar warga Kelurahan Letung, Gusdi (31) saat dihubungi Jumat (19/7/2019) pagi.

Layanan internet dengan paket data seluler sebelumnya pernah dinikmati warga.
Namun, akses internet itu tidak berlangsung lama, hanya bertahan sekitar satu tahun lamanya.
Untuk mengakses laman internet, warga harus menumpang pada kantor desa, sekolah dan fasilitas kesehatan yang sudah terpasang perangkat internet bantuan kementrian.
• Gara-gara Kelakuannya Memalukan Setiap Lihat Bule Seksi, Oknum Guru di Yogya Dikejar-kejar Polisi
• Setelah Saling Lapor Polisi, Begini Akhir Perseteruan Walikota Tangerang dengan Menkumham
• Lagi Padamkan Lahan Terbakar, Anggota TNI Ini Dikeroyok Puluhan Orang Hingga Babak Belur
• Susi Pudjiastuti Telepon Rudiantara saat Festival Padang Melang, Akses Internet Langsung Lancar Loh
Kualitas internet yang dihasilkan pun, tidak sepadan dengan pengguna perangkat semisal ponsel cerdas, yang semakin bertambah.
Tidak hanya warga, tamu yang datang di Festival Padang Melang (FPM) juga menikmati kualitas internet ini.

Membaiknya layanan internet di Pulau Jemaja ini tidak lepas dari peran Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, Susi Pudjiastuti.
Saat bersantai di Jemaja Island Natural Sea Resort di Kelurahan Letung, Kecamatan Jemaja Senin (15/7/2019) sore, Susi menelpon Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara.
Menggunakan telepon satelit, Susi meminta Rudi untuk meminta kebijakan minimal untuk memasang perangkat wifi dengan kualitas internet yang bisa dijangkau oleh warga.
• Apa Kabar Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo Benua, Setelah Jadi Penghuni Tahanan Polda Metro Jaya
• Profil Matthijs De Ligt, Pemain Baru Juventus, dan Alasannya Memilih Si Nyonya Tua
• Google Doodle Rayakan 50 Tahun Kisah Neil Armstrong, Astronot NASA Pertama Mendarat di Bulan
• Ini Jawaban Ahok saat Ditawari Pekerjaan dengan Gaji Fantastis Sampai Dikirimi Mobil Mewah
Posisi Anambas yang dekat dengan Singapura dan Tioman, Malaysia menurutnya perlu mendapat dukungan dari sisi akses telekomunikasi.
Sambil berseloroh, Susi pun meminta batas waktu maksimal 3 minggu perangkat wifi dan akses internet itu bisa diakses warga. (TRIBUNBATAM.id/Septyan Mulia Rohman)
REAKSI Gubernur Kepri dan Wagub Kepri Soal Isu 'Perahu' Retak, Ansar: Masih Biasa Saja |
![]() |
---|
3 Remaja Sebut Dipaksa Polisi Ngaku Jadi Pencuri, Takut Disiksa Akui Perbuatan Tak Pernah Dilakukan |
![]() |
---|
Isu Reshuffle Kabinet, 2 Nama Menteri Baru Dibeberkan Ali Ngabalin, Anak Muda, Inikah Sosoknya? |
![]() |
---|
Ulah Xi Jinping Bikin Gaduh Laut China Selatan, Indonesia Kirim Kekuatan ke Natuna Adang Klaim China |
![]() |
---|
Fantasi Gila Wanita Bersuami, Sudah Menikah Tetap Main Gila dengan Lesbi, Kenalan Lanjut ke Ranjang |
![]() |
---|