Darmin Nasution: Biaya Logistik Batam-Singapura Lebih Mahal dari Singapura-Jepang

Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution menilai perlunya upaya lebih keras untuk menurunkan biaya logistik di Indonesia.

TRIBUNBATAM.ID/TRI INDARYANI
Tumpukan kontainer di Pelabuhan Batuampar Batam 

TRIBUNBATAM.ID, JAKARTA - Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution menilai perlunya upaya lebih keras untuk menurunkan biaya logistik di Indonesia.

Saat ini, kata dia, biaya logistik di Indonesia masih mahal dibandingkan dengan berbagai negara yang ada di Asia Tenggara.

"Sekarang logistik kita mahal. Satu kontainer dari Batam ke Singapura sama mahalnya dari Singapura --barangkali-- ke Jepang," ujarnya dam Konferensi Hari Perhubungan Nasional, Jakarta, Sabtu (14/9/2019).

Mantan Gubernur Bank Indonesia itu menilai perlunya upaya mengoptimalkan transportasi untuk mendukung arus barang dari satu lokasi ke lokasi lain.

Sebab, biaya logistik yang mahal merupakan salah satu penghambat pencapaian pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi.

Ke depan, Darmin meminta agar Kementerian Perhubungan dan Kementerian Perdagangan mendorong pengunaan transportasi yang lebih efisien untuk pengiriman barang.

Bila perlu, ucapnya, kedua kementerian mendorong pembangunan gudang-gudang barang di tempat stategis agar arus logistik bisa berjalan lebih baik.

Selain itu, Darmin juga meminta agar kedua kementerian memanfaatkan perkembangan teknologi informasi untuk mendukung sistem logistik nasional.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Darmin: Kirim 1 Kontainer Batam-Singapura Sama Mahalnya dari Singapura-Jepang..."

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved