Fakhri Husaini Kecewa Supriadi Belum Gabung Timnas U19 Indonesia karena Akan Diturunkan Persebaya
Saya tidak mau ikut mencampuri urusan internalnya Persebaya, ya. Supri itu pemain bagus, tapi dia perlu waktu untuk menjadi andalan di tim senior
TRIBUNBATAM.ID, BOGOR - Pelatih Timnas U19 Indonesia Fakhri Husaini, secara terang-terangan merasa tak senang karena Mochammad Supriadi belum gabung training camp (TC) di Bogor.
Timnas U19 Indonesia mulai TC di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor sejak 26 September hingga 2 Oktober 2019.
Pemusatan latihan dilakukan sebagai persiapan menghadapi dua laga uji coba lawan China (17 dan 20 Oktober) serta babak kualifikasi Piala Asia U19 2020 di Jakarta, 6-10 November 2019.
Pada hari pertama TC, awalnya baru 26 dari 30 pemain yang hadir di Bogor.
• Pelatih Timnas U-19 Indonesia Puji Persib Bandung Soal Sikapnya ke Beckham Putra
• Anak Tirinya Terjerat Narkoba, Sri Bintang Pamungkas: Saya Akan Lengserkan Jokowi
• Polisi Bentrok dengan Mahasiswa dan Pelajar, Sejumlah Pendemo Luka Tembakan Gas Air Mata
Empat pemain yang belum gabung seluruhnya dari Persebaya Surabaya, yakni Ernando Ari Sutaryadi, Rizky Ridho, Brylian Aldama, dan Supriadi.
Saat itu, Fakhri Husaini tak mempersoalkan belum gabungnya empat pemain itu karena sedang membela Persebaya dalam kompetisi junior Elite Pro dan akan tiba di Bogor pada 28 September.
Akan tetapi, saat tiga rekannya telah hadir di Bogor, Supriadi nyatanya belum juga datang karena tenaganya masih akan dipakai Persebaya.
Padahal, selama ini Supriadi sangat diandalkan Fakhri di sektor kiri penyerangan Timnas U-19.

"Quick Supri", begitu julukan yang disematkan kepada Supriadi karena kecepatannya, disiapkan untuk membela Persebaya lawan Borneo FC pekan ini, meski kabar terbaru menyebutkan, laga ditunda karena alasan keamanan.
Fakhri Husaini memuji Supriadi sebagai pemain bagus, namun menyayangkan anak asuhnya itu telah sangat diandalkan klub dalam usia yang masih sangat muda.
'Sisi Gelap' Kaesang Diungkap Ibu Felicia Tissue, Ada Kekecewaan Sulit Terobati, Apa Ya? |
![]() |
---|
Sebelum Heboh Kudeta Demokrat, Gatot Ungkap Ada Pergerakan Senyap: Saya Didatangi Seseorang |
![]() |
---|
PSK Hamil Tua Janji Stop Jual Diri, Janda Muda 2 Anak Menangis Tak Sangka Dibantu Dedi Mulyadi |
![]() |
---|
KLB Demokrat Moeldoko Makan Korban, AHY Pecat Apri Sujadi dari Ketua DPD Demokrat Kepri |
![]() |
---|
BREAKING NEWS, Apri Sujadi Dipecat dari Ketua DPD Demokrat Kepri |
![]() |
---|