Daihatsu Batam Soft Opening Showroom Baru, Tingkatkan Pelayanan kepada Konsumen
Kepala Cabang Astra Group Batam, Kamil Hasan mengatakan soft opening bersamaan dilakukannya dengan Showroom Event Grand Year End Sale
TRIBUNBATAM.id, BATAM - Daihatsu Kota Batam menggelar soft opening showroom, Sabtu (7/12/2019).
Kepala Cabang Astra Group Batam, Kamil Hasan mengatakan soft opening bersamaan dilakukannya dengan Showroom Event Grand Year End Sale.
"Pembangunan showroom kita ini terbilang singkat hanya 8 bulanan. Kami kerjakan dari bulan Maret 2019.
Ini sebelumnya belum rampung total, tapi sudah kami gunakan. Rencananya grand opening kami lakukan tahun 2020," ujarnya.
Grand Opening Showroom Daihatsu Batam rencananya dilaksanakan bersamaan dengan pembukaan 6 cabang baru yang bakal diresmikan di seluruh Indonesia.
Kamil menjelaskan dengan showroom baru ini diharapkan pelayanan ke konsumen lebih baik lagi, termasuk dalam hal service after sales.
Ia menyebutkan pelayanan service lebih ditingkatkan di showroom baru dengan menyediakan 20 stall yang masing-masing berguna buat service engine dan body repair.
"Masing-masing pelayanan itu ada 10 stall," ucapnya.
Dibangun di atas lahan seluas 1,5 hektar, lokasi showroom Daihatsu juga lebih representatif.
Tepatnya berada di jalan Yos Sudarso, lewat simpang fly over Laluan Madani.
Ketar-ketir Nasib Suami Terancam Dipenjara, Annisa Pohan Geram Pantau AHY dari Televisi, Tulis Ini |
![]() |
---|
Awalnya Istri Senang Suami Bawa Mobil Pulang Kerumah, Ternyata Mobil Curian, Suami Diciduk Polisi |
![]() |
---|
Wanita Tewas Bersimbah Darah Diatas Ranjang, Pelaku Pembunuhan Ternyata Adik Ipar Sendiri |
![]() |
---|
Tak Mau Kalah, Ibu Nadya Arifta Ungkap Kaesang bakal Lamar Putrinya setelah Ramadhan |
![]() |
---|
Ada Diantara Felicia Tissue dan Nadya Arifta, Kaesang Pangarep Ternyata 'Pilih' Jessica Mila |
![]() |
---|