Rumor Makan Konate Merapat ke Persebaya, Jonathan Bauman, Renan da Silva Bisa Gantikan di Arema FC

Makan Konate dikabarkan merapat ke Persebaya Surabaya, empat pemain ini dinilai layak jadi punggawa baru Arema FC

tribunbatam.ID/SON/FOTO INSTAGRAM/AREMAFC
Makan Konate 

TRIBUNBATAM.id - Arema FC dikabarkan kehilangan Makan Konate di Liga 1 2020.

Bahkan yang lebih menyakitkan Makan Konate akan pindah ke Persebaya Surayabaya, rival Arema FC.

Di Liga 1 2029, Makan Konate memang tampil ciamik dan menjadi pemain kunci.

Bagaimana tidak, penampilan ciamik yang ditunjukkan Makan Konate sepanjang gelaran Liga 1 2019 cukup menjanjikan atas kualitasnya.

Musim 2019, eks pemain PSPS Pekanbaru itu menorehkan 16 gol dan 11 assist bagi Arema FC.

Hingga saat ini, kabar terkait kejelasan kontrak sang pemain dengan Singo Edan belum menemui titik temu.

Bursa Liga 1 2020, Gagal Gabung Persib, Gelandang Arema FC Makan Konate Merapat ke Persebaya

Pihak agen sang pemain dikabarkan meminta nilai yang lebih tinggi terkait kontrak sang pemain di Arema FC.

Kondisi tersebut membuat tim tim sekaliber Persebaya dan Persib dirumorkan untuk mendatangkan Makan Konate.

Santer, Bajul Ijo menjadi tim terdepan dalam perburuan mantan pemain Persib Bandung tersebut.

Lantas bagaimana nanti Arema FC pascaditingggal Makan Konate?

Tim Singo Edan sudah menyiapkan rumusan yang diracik Mario Gomez.

Mario Gomez merupakan pelatih baru Arema FC.

Berikut adalah nama-nama yang bisa menggantikan Makan Konate di Arema FC

1. Jonathan Bauman

Jonathan Bauman saat membela Persib Bandung, Senin (16/7/2018).
Jonathan Bauman saat membela Persib Bandung, Senin (16/7/2018). (ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM)

Eks pemain Persib Bandung itu menjadi nama teratas yang memiliki peluang besar bergabung dengan Arema FC.

Jonathan Bauman yang dapat bermain di posisi gelandang serang dinilai cocok untuk menggantikan Makan Konate.

Ia tidak akan kesulitan jika bermain di Arema FC.

Sebelumnya, Jonathan Bauman pernah berseragam Persib bandung dan bahu-membahu dengan Mario Gomez sebagi pelatihnya.

Bukan tidak mungkin jika Mario Gomez yang kini jadi pelatih Singo Edan ingin bereuni dengan mantan anak asuhnya itu.

Ketika berkarier di Persib Bandung, Bauman melesakkan 12 gol dan delapan assist dari 28 penampilannya.

Terakhir, ia memperkuat Kedah FA.

Selama berkarier di Malaysia bersama Kedah FA, ia berhasil mengoleksi delapan gol dan tiga assist.

2. Flavio Beck Junior

Flavio Beck junior merupakan pemain yang memiliki posisi yang sama dengan Makan konate.

Performa gemilangnya mampu ia tunjukkan kala bermain di Semen padang.

Kendati demikian, pemain asal brasil itu diprediksi akan mudah meninggalkan Kabau Sirah.

Pasalnya, tim asal Padang itu akan berkompetisi di Liga 2 musim 2020.

Tim tim besar pernah diperkuat Flavio Beck Junior selama berkarir di sepak bola indonesia.

Sebut saja Borneo FC, Bhayangkara FC, hingga Semen Padang.

Dilansir dari Liga indonesia, Flavio Beck mampu mencetak sembilan gol dan tujuh assist bagi Seman Padang.

3. Marcus Vinicius (Marquinhos)

Marcus Vinicius atau akrab disapa Marquinhos merupakan pemain Badak Lampung FC.

Musim 2020, Badak lampung akan berkompetisi di Liga 2.

Peluang Arema FC untuk menggaetnya diniali cukup besar.

Penampilannya di tim yang berjuluk Laskar Saburai tersebut tidak terlalu mengecewakan.

Tercatat, dari 28 penampilannya, Marquinhos mampu melesakkan tujuh gol dan tiga assist.

Capaian yang bagus bagi pemain yang berposisi sebagai gelandang serang.

Selain itu, pemain asal brasil tersebut amsih berusai 28 tahun.

Bentuk permainannya bersifat fluid, dapat bergerak ke sisi kanan maupun kiri penyerangan.

 

4. Renan da Silva

Renan Silva dikabarkan keluar dari Borneo FC
Renan Silva dikabarkan keluar dari Borneo FC (instagram/Borneo FC)

Arema FC dinilai tidak akan kesulitan untuk menggaet satu pemain kunci Borneo FC musim lalu.

Renan da Silva merupakan permaim Borneo FC saat ditangani Mario Gomez.

Dengan memanfaatkan hubungan baik yang terjalin antara pelatih dan mantan pemainnya itu, Arema FC dinilai memiliki kesempatan untuk menggaet eks pemain Persija Jakarta itu.

Renan da Silva menjadi andalan di lini tengah Borneo FC, terbukti 12 gol dilesakkannya dalam 30 laga.

Jika lini tengah Arema kehilangan Makan Konate, namanya paling direkomendasikan untuk direkrut di bawah asuhan Mario Gomez. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved