Lamar Kekasih, Pria Ini Persembahkan Range Rover Warna Pink
Josef persembahkan Range Rover Evoque Cabrio saat lamar kekasihnya bernama Maryam Mattii.
TRIBUNBATAM.id - Range Rover identik dengan gaya hidup mewah kaum adam di kota besar.
Lalu apa jadinya kalau Range Rover jadi persembahan buat kekasih atau bahkan calon istri?
Ya hampir bisa dipastikan, warnanya bisa berubah sesuai selera perempuan.
Kalau nggak percaya, lihat saja kelakuan Josef yang persembahkan Range Rover Evoque Cabrio saat lamar kekasihnya bernama Maryam Mattii.
Sebelum akhirnya tahu bahwa dapat hadiah Range Rover, Maryam Mattii dibawa ke stadion Eden Park untuk melihat hadiah yang dibungkus dalam kotak besar berkelir pink.
Saat tiba waktunya, Maryam terlihat syok saat membuka kotak warna pink itu.
Dari unggahan video di Instagram @josefrakich yang memperlihatkan detik-detik prosesi lamarannya.
Setelah kotak dibuka, tampak puluhan balon warna pink juga menyelimuti SUV dengan pelat nomor bertuliskan M1MI.
Beberapa orang yang menyaksikannya pun berteriak bahagia saat melihat SUV mewah dengan sistem penggerak 4 roda sebagai hadiah lamaran Josef.
Selain memiliki tampilan yang mewah dan gagah, Range Rover Evoque Cabrio juga terlihat unyu-unyu dengan balutan warna pink bertuliskan 'Will You Marry Me?' di kaca depan.
Tidak berhenti disitu, sang kekasih bersama orang di sekitarnya kembali histeris ketika Josef berlutut sambil membuka kotak cincin di tangannya.
Sontak beberapa orang yang menyaksikan dari dekat ikut berteriak dan mengabadikan momen tersebut.
Oh ya, kejadian ini sudah berlangsung pada 2018 lalu sob, bukan baru-baru ini ya.
Biar tidak penasaran, langsung saja lihat nih video unggahan Instagram @josefrakich :
Artikel ini sudah tayang di GridOto.com, judul : Sekali Buka Kotak, Wanita Ini Histeris Melihat Mobil Mewah Range Rover, Warnanya Unyu-unyu
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/range-rover-evoque-cabrio.jpg)