SELEB TERKINI
Bukti Keperkasaan Gladiator Kongo, Vicky Prasetyo Akhirnya Bikin Kalina Hamil: Hey Calon Bapak
Kabar gembira datang dari Kalina Ocktaranny, istri Vicky Prasetyo mengabarkan bahwa dirinya sedang mengandung buah cintanya dengan sang suami.
TRIBUNBATAM.id, BATAM- Sang gladiator kongo akhirnya menunjukkan keperkasaannya.
Vicky Prasetyo akhirnya membuat sang istri positif hamil.
Gladiator Kongo merupakan julukan yang disematkan kepada Vicky Prasetyo.
Kabar kehamilan tersebut dibagikan langsung oleh Kalina Ocktaranny melalui akun instagramnya.
Ya, di tengah kabar tak mengenakan vonis hukuman Vicky Prasetyo, Kalina memberi kabar bahagia.
Sebelumnya pasangan suami istri itu sempat terlihat menangis saat menghadiri persidangan Vicky Prasetyo.
Sidang atas kasus pencemaran nama baik itu adalah buntut perseteruan Vicky Prasetyo dengan mantan istrinya Angel Lelga.
Angel Lelga yang tak terima dituding berselingkuh hingga digerebek Vicky Prasetyo, akhirnya melaporkan Vicky Prasetyo ke polisi.
Saat sidang pembacaan vonis tersebut, Jaksa Penuntut Umum memvonis Vicky Prasetyo dengan hukuman 8 bulan penjara.
Vicky Prasetyo melalui kuasa hukumnya pun menolak vonis tersebut, dan akan memberikan pembelaan.
Manda, kuasa hukum Vicky Prasetyo, yakin kliennya tidak bersalah melakukan pencemaran nama baik terhadap Angel Lelga.
"Kami akan melakukan pembuktian terbalik. Kami yakin klien kami tidak bersalah," kata Manda di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
Vicky Prasetyo siap membacakan nota keberatannya atau pledoi dalam sidang lanjutan yang digelar pada 29 Juli 2021.
Kini kabar gembira datang dari Kalina Ocktaranny, istri Vicky Prasetyo yang memberikan kabar bahwa dirinya sedang mengandung buah cintanya dengan sang suami.
Kalina menyampaikan kabar itu melalui Instagram resmi miliknya @kalinaocktaranny