SELEB TERKINI

Saingan Ikatan Cinta RCTI Tayang Besok (9/8/2021), SCTV Hadirkan Sinetron Baru, Cinta Amara

Sinetron yang diperankan Amanda Manopo dan Arya Saloka akan ada saingan, sinetron baru akan segera tayang di SCTV besok, (9/8/2021) pukul 14.00 WIB.

ISTIMEWA
Sinetron baru SCTV saingan Ikatan Cinta. 

TRIBUNBATAM.id - Daftar sinetron di TV Indonesia akan bertambah.

Kali ini sinetron baru di TV akan tayang di SCTV.

Sinetron Ikatan Cinta akan punya saingan, karena tak lama lagi SCTV akan menghadirkan sinetron terbaru.

Pesaing Amanda Manopo dan Arya Saloka yatu Dude Harlino dan Alyssa Soebandono.

Dude Harlino dan Alyssa Soebandono akan main sinetron bersama dengan judul Cinta Amara.

Dijadwalkan sinetron Cinta Amara tayang hari Senin (9/8/2021).

Baca juga: Kisah Haru Fans Ikatan Cinta Sakit Keras, Ingin Disapa Arya Saloka sebelum Meninggal

Tak hanya Dude Harlino dan Alyssa Soebandono, sinetron ini juga diperankan artis cilik yaitu Ciara Nadine Brosnan.

Dalam trailer yang ditayangkan SCTV, Ciara Nadine yang akan berperan sebagai Amara.

Isu yang beredar, sinetron Cinta Amara ini seperti film Joshua Oh Joshua.

Sinetron Cinta Amara akan tayang mulai 9 Agustus 2021, pukul 14.00 WIB.

Baca juga: Sinetron Ikatan Cinta Hadirkan Karakter Baru, Izhar Bimar Berperan Sebagai Asisten Aldebaran

Sinopsis

Sebuah tragedi yang direkayasa membuat Aziza yang baru berumur 6 bulan harus terpisah dari ibunya.

Namun, bayi itu berhasil diselamatkan oleh kakeknya dan dibawa pergi sejauh mungkin, agar cucunya itu tidak lagi berhubungan dengan keluarga Nirwan orang kaya pemilik perusahaan bakery terkenal.

Burhan, kakek dari bayi itu menitipkan cucunya pada orang kepercayaannya, yang istrinya sedang hamil.

Sembilan tahun kemudian, Aziza tumbuh menjadi bocah cantik dan tegar bernama Amara.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved