Roy Suryo Ungkap Makna Kode '404: Not Found, Benarkah Hanya Mitos?

Pakar Telematika Roy Suryo menguraikan makna kode 404: Not Found yang viral setelah ada lukisan mural Jokowi

Ist
Foto Ilustrasi - Viral di media sosial lukisan mural Presiden Jokowi 404: Not Found di Batuceper, Kota Tangerang, Banten. Sebenarnya apa itu kode 404: Not Found 

TRIBUNBATAM.id, JAKARTA - Polisi masih terus memburu pelukis mural Jokowi 404 : Not Found.

Lukisan mural Jokowi 404: Not Found tersebut viral di sosial media.

Berdasarkan informasi dihimpun, lukisan mural Jokowi 404: Not Found dibuat di Batuceper, Kota Tangerang, Banten.

Hingga kini, masih misteri siapa sebenarnya sosok di balik pelukis mural tersebut.

Baca juga: Berapa Sebenarnya Harga Sepatu Sneakers Buatan Greysia Polii yang Dibeli Jokowi?

Apa Itu 404: Not Found

Istilah 404: Not Found adalah istilah yang sudah tidak asing di dunia digital.

Selama ini, konsep 404 dipahami sebagai eror.

Error 404 adalah salah satu error yang paling sering membuat kesal oleh para pemilik website.

Roy Suryo, pakar telematika pun memberikan penjelasan mengenai 404: Not Found.

Dalam cuitannya Roy Suryo menjelaskan istilah 404: Not Found ini berawal dari Conseil Européen pour la Recherche Nucléaire (CERN).

Baca juga: Fakta Baru Video Syur Mirip Gisel, Posisi TV Disorot Pakar Telematika: Kemiripan Itu Ada

Diketahui CERN adalah sebuah organisasi Eropa yang digunakan untuk melakukan riset nuklir.

Menurut Roy Suryo, dulunya dalam CERN terdapat Ruang 404.

Namun nyatanya ruangan tersebut tidak pernah ada, bahkan pernah juga dikait-kaitkan dengan pesawat.

Sehingga kemudian munculah sebuah mitos jika sebuah file tidak ditemukan setelah dicari-cari terus menerus, maka akan ditulis menjadi 404: File Not Found.

"Lagi trending "404: Not Found. Sejarahnya CERN (Conseil Européen pour la Recherche Nucléaire) konon ada Ruang "404". Namun sebenarnya Ruang ini Tdk pernah Ada, bahkan dikait2kan dgn Pesawat.

Jadilah mitos kalau File dicari2 tdk ketemu, maka ditulis "404: File Not Found. AMBYAR!" tulis Roy Suryo dalam akun Twitter pribadinya @KRMTRoySuryo2, Sabtu (14/8/2021).

EDITOR: AMINUDDIN

Sumber: Tribunnews.com

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved