BATAM TERKINI
Dilengkapi 7 Air Mancur hingga Kolam Pancing, Ini Deretan Fasilitas Taman Rusa Tahap III Batam
Tempat wisata Taman Rusa Batam saat ini sedang dibangun menjadi lebih besar. Akan banyak fasilitas tersedia nantinya. Apa saja?
Penulis: Beres Lumbantobing |
BATAM, TRIBUNBATAM.id - Proyek pembangunan Taman Rusa Tahap III terus digesa Badan Pengusahaan (BP) Batam.
Pembangunannya telah memasuki bulan ke empat, semenjak peletakan batu pertama oleh Kepala BP Batam, Muhammad Rudi awal April 2021 lalu.
Pantauan TRIBUNBATAM.id di lokasi, sejumlah pekerja masih terlihat bekerja di lapangan.
Proyek pengembangan Taman Rusa tahap III ini merupakan pengembangan dari taman yang ada sebelumnya seluas 12 hektare.
Di taman itu nantinya akan dibuat kolam bermain anak dilengkap dengan tujuh air mancur setinggi 2 meter.
Kemudian akan dibuat kolam ikan yang dilengkapi dengan 20 air mancur setinggi 3,5 sentimeter.
Ditambahi juga dengan spot berfoto dan 2 spot memberi makan ikan dan stonehenge.
Baca juga: Pasien RSKI Galang Tambah 24 Orang, Total Rawat 353 Pasien Positif Covid-19
"Masih proses pengerjaan," ujar salah seorang pekerja di Taman Rusa, Sabtu (28/8/2021).
Di sini nantinya juga akan ada kolam pancing yang dilengkapi dengan 3 area pancing, alun-alun dan stepstone.
Tak hanya itu area parkir juga akan dibenahi menjadi berkapasitas 50 mobil, 20 motor dan 4 bus.
Lokasi itu bakal dilengkapi dengan sistem auto gate, CCTv dan soundsystem. Taman dan patung rusa setinggi sembilan meter.
Sebelumnya Kepala BP Batam Muhammad Rudi mengatakan, warga Sekupang sering berkegiatan di Guest House BP Batam.
Bangunan itu letaknya di seberang Taman Rusa.
Maka BP Batam ingin membangun lagi tempat yang kapasitasnya lebih banyak.
BP Batam ingin membangun lokasi yang bisa dipakai orang dengan konsep outdoor.
“Karena ingin jadi KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) makanya mau dibikin tempat wisata di sini,” kata Rudi.
Proyek taman rusa tahap III ini diharapkan selesai sebelum ulang tahun BP Batam pada bulan Oktober 2021 mendatang. (TRIBUNBATAM.id/Beres Lumbantobing)
Baca juga Berita Tribun Batam lainnya di Google
Berita Tentang Batam
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/29082021taman-rusa-batam.jpg)