LIGA SPANYOL

Transfer Klub Liga Spanyol 2021, Antoine Griezman Kembali ke Atletico Barcelona Rekrut Luuk de Jong

Di hari terakhir jendela transfer terjadi banyak kejutan yang melibatkan Barcelona, Antoine Griezmann kembali ke Atletico, Barca rekrut Luuk de Jong

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
twitter/atleti/fcbarcelona
Transfer Klub Liga Spanyol - Antoine Griezmann kembali ke Atletico Madrid, Luuk de Jong gabung Barcelona 

BARCELONA, TRIBUNBATAM.id - Bursa transfer musim panas 2021 resmi berakhir untuk klub-klub Liga Spanyol.

Di hari terakhir jendela transfer terjadi banyak kejutan transfer yang melibatkan Barcelona.

Sejumlah langkah mengejutkan yang terjadi itutermasuk yang melibatkan Antoine Griezmann.

Baca juga: Transfer Lengkap Klub Liga Inggris 2021 Saul Niguez ke Chelsea, Tomiyasu ke Arsenal, MU Kenalkan CR7

Baca juga: Transfer Lengkap Klub Liga Italia 2021 AC Milan 8 Pemain Baru, Inter 5 Pemain, Juventus 4 Pemain

Seperti diberitakan Fabrizio Romano, Antoine Griezmann setuju kembali ke klub lamanya, Atletico Madrid.

Antara Barcelona dan Atletico Madrid juga sudah mencapai kesepakatan terkait transfer penyerang timnas Perancis itu.

Antoine Griezmann pun pulang ke Atletico Madrid dengan status pinjaman selama dua musim hingga 2022 dengan opsi beli.

Opsi pembelian itu bisa diaktifkan Atletico pada masa akhir pinjaman Griezmann.

Biayanya mencapai 40 juta euro (sekitar Rp 671 miliar). 

Ini akan menjadi kesempatan kedua Antoine Griezmann membela Atletico Madrid.

Sebelumnya, Griezmann pernah menjadi bagian Los Rojiblancos selama lima musim (2014-2019).

Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Spanyol Setelah Barcelona Menang Atletico Seri, Vinícius Júnior 3 Gol

Baca juga: Jadwal AC Milan Bulan September, Hadapi Lazio, Liverpool, Juventus dan Atletico Madrid

Dalam periode itu, Griezmann bermain 257 kali untuk Atletico Madrid di berbagai ajang dengan kontribusi 133 gol dan 50 assist.

Prestasi yang pernah diraih Griezmann selama berkostum Atletico di antaranya satu gelar juara Europa League (2017-2018) dan Piala Super Eropa (2018).

Pada 2019, Antoine Griezmann memutuskan pindah ke Barcelona. Biaya transfernya saat itu mencapai 120 juta euro (sekitar Rp 2 triliun).

Namun, hingga memsuki tahun ketiganya bersama Barcelona, Griezmann masih mengalami naik turun performa.

Baru 35 gol dan 17 assist yang disumbangkannya untuk Blaugrana dari 102 pertandingan di segala ajang. 

Pada musim ini (2021-202), Antoine Griezmann sudah bermain tiga kali untuk Barcelona di Liga Spanyol. Dia belum mencetak gol atau pun mengirim assist. 

Kini, setelah kembali ke Atletico Madrid, Antoine Griezmann punya kesempatan mengembalikan permainan terbaiknya.

Baca juga: Transfer Juventus - Miralem Pjanic Terkendala Gaji, Juventus Rekrut Mohamed Ihattaren, Incar Icardi

Baca juga: Transfer Arsenal - Rekrut Takehiro Tomiyasu, Bellerin Pindah ke Real Betis, Willian ke Corinthians

Ditambah lagi, Atletico masih dilatih Dieo Simeone, pelatih yang paham betul dengan karakteristik Griezmann.

Di sisi lain, setelah melepas Antoine Griezmann, Barcelona menggaet penyerang Sevilla Luuk de Jong.

Blaugrana mendapatkan penyerang 31 tahun itu dengan status pinjaman selama satu musim hingga akhir Juni 2022.

Dalam kesepakatan tersebut, Barcelona juga memiliki pilihan untuk mempermanenkan status Luuk de Jong di akhir masa peminjama sang pemain.

Sebelumnya, di bursa transfer musim panas 2021 ini Lionel Messi hengkang ke Paris Saint-Germain (PSG).

Lionel Messi meninggalkan Barcelona, klub yang telah ia bela sejak 2000.

Messi terpaksa pindah setelah gagal meneken kontrak baru di Barca karena terbentur regulasi LaLiga soal pembatasan gaji.

Barcelona juga melepas pemain yang sebenarnya baru dibawa ke Camp Nou setelah dipinjamkan satu musim ke Real Betis, Emerson Royal.

Emerson Royal baru diumumkan sebagai pemain Barcelona pada 14 Agustus 2021, namun dilepas kembali ke Tottenham Hotspur pada 31 Agustus 2021.

Di Atletico Madrid, setelah mendapatkan kembali Antoine Griezmann dari Barcelona, Saul Niguez dilepas ke Chelsea di Liga Inggris.

Saul Niguez resmi ke Chelsea dengan status pinjaman selama satu musim hingga akhir Juni 2022.

Biaya peminjamannya mencapai 5 juta euro (sekitar Rp 83 miliar).

Pemain berusia 26 tahun itu bisa menjadi pemain Chelsea seutuhnya jika The Blues membayar biaya penebusan 40 juta euro (sekitar Rp 672 miliar) ke Atletico Madrid.

Berikut transfer pemain klub Liga Spanyol di hari terakhir transfer musim panas 2021:

Marc Cucurella - Getafe to Brighton & Hove Albion - tidak diungkapkan

Lucas Perez - Alaves to Elche - bebas transfer

Florentino Luis - Benfica to Getafe - pinjaman

Ignasi Miquel - Getafe to Huesca - pinjaman

Unai Lopez - Athletic Bilbao to Rayo Vallecano - tidak diungkapkan

Eduardo Camavinga - Rennes to Real Madrid - tidak diungkapkan

Ilaix Moriba - Barcelona to RB Leipzig - tidak diungkapkan

Rey Manaj - Barcelona to Spezia - pinjaman

Jeison Murillo - Sampdoria to Celta Vigo - pinjaman

Jorge Pombo - Cadiz to Real Oviedo - pinjaman

Inigo Cordoba - Athletic Bilbao to Go Ahead Eagles - pinjaman

Jonathan Silva - Leganes to Getafe - undiscoised

Ignasi Miquel - Getafe to Huesca - pinjaman

Florentino Luis - Benfica to Getafe - pinjaman

Lucas Perez - Alaves to Elche - bebas transfer

Matthew Hoppe - Schalke to Mallorca - tidak diungkapkan

Hugo Duro - Getafe to Valencia - pinjaman

Hector Bellerin - Arsenal to Real Betis - pinjaman

Nikola Maras - Almeria to Rayo Vallecano - pinjaman

Gerard Gumbau - Girona to Elche - tidak diungkapkan

Saul Niguez - Atletico Madrid to Chelsea - pinjaman

( tribunbatam.id/son )

.

.

.

sumber: eurosport.com, kompas.com
Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved