LIGA INDONESIA
Live Streaming Persija vs Barito Putera di Liga 1, Otavio Dutra Absen
Live streaming Persija vs Barito Putera di Liga 1 2021 malam ini, Otavio Dutra cidera, berharap tuah dari jersey oranye
TRIBUNBATAM.id - Persija Jakarta meladeni tantangan Barito Putera di Liga 1 2021 malam ini.
Siaran langsung Persija vs Barito Putera bisa disaksikan di Indosiar dan Live Streaming TV Online kick off pukul 20.45 WIB.
Komposisi pemain Persija Jakarta masih belum kala melawan Barito Putera.
Selain tiga pemain yang sudah cedera lebih dulu, yaitu Ismed Sofyan (meniskus), Osvaldo Haay (tibia), dan Radzky Syahwal Ginting (engkel), menyusul satu pemain lagi.
Adalah Otavio Dutra yang selama 10 pertandingan perannya sebagai bek tengah tak tergantikan satu menit pun.
Menurut dokter Persija, Donny Kurniawan, Dutra mengalami cedera hamstring yang didapat dari laga terakhir Persija, yakni vs Persik (30/10/2021).
Bek berusia 37 tahun itu pun akhirnya tak diboyong menuju Magelang.
Baca juga: Persija vs Barito Putera, Djanur Siapkan Strategi Khusus Hadapi Macan Kemayoran
“Dengan segala pertimbangan akhirnya dia tidak diturunkan,” kata Donny.
Sementara itu, kabar baik datang dari lini depan.
Striker timnas U-23, Taufik Hidayat, sudah merapat ke dalam tim di H-1 pertandingan kontra Barito Putera (5/11/2021).
Namun, apakah Taufik akan dimainkan atau tidak akan dilihat level kebugarannya lebih dulu.
“Saya harus mengecek kondisi Taufik. Saya berharap dia dalam kondisi baik dan bisa ditampilkan. Tapi, saya selalu berpikir Persija tak tergantung dengan 1-2 pemain,” ucap Angelo.
Seragam Oranye
Warna oranye sangat identik dengan Persija sejak era 1997. Kala itu Macan Kemayoran menjadikan oranye menjadi warna kebesaran klub menggeser warna merah yang sudah melekat lama sejak berdiri.
Sejak saat itu setiap Persija berlaga, warna oranye rutin mengisi tribune stadion, terlebih lagi jika bermain di kandang. The Jakmania seakan membuat seluruh sisi stadion menjadi oranye.
Dengan rona oranye, Persija pun meraih prestasi gemilang pada 2001.
Bambang Pamungkas cs. sukses mengangkat trofi Liga Indonesia di tahun tersebut.
Namun, mulai era 2016 Persija kembali menggunakan warna merah sebagai warna utama klub.
Meski begitu, oranye tak ditinggalkan. Warna jingga itu tetap hadir di jersey ketiga Persija, termasuk di BRI Liga 1 2021/2022 saat ini.
Akan tetapi kendati ada dalam stok jersey, Maman Abdurahman dan kolega belum menggunakan jersey oranye dalam 10 laga sebelumnya. Jersey yang dikenakan adalah merah dan putih.
Namun, panggung jersey oranye akan hadir di pekan ke-11 Liga 1.
Persija akan mengorbitkan warna oranye lagi dalam laga kontra Barito Putera di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jumat (5/11/2021).
Live Streaming Persija vs Barito Putera