LIGA CHAMPIONS

Sedang Berlangsung Live Streaming Atletico Madrid vs Manchester United, Kick Off 03.00 WIB

Laga big match antara Atletico Madrid vs Manchester United tersaji dalam babak 16 besar Liga Champions 2021-2022, Rabu (23/2/2022) malam waktu setempa

Tangkapan layar Vidio Premier
Live streaming Atletico Madrid vs Manchester United di babak 16 besar Liga Champions 2021-2022, Rabu (23/2/2022) malam waktu setempat atau Kamis dinihari WIB. 

TRIBUNBATAM.id - Laga big match antara Atletico Madrid vs Manchester United tersaji dalam babak 16 besar Liga Champions 2021-2022, Rabu (23/2/2022) malam waktu setempat atau Kamis dinihari WIB.

Pertandingan Atletico Madrid vs Manchester United digelar di Stadion Wanda Metropolitano.

Laga Atletico Madrid vs Manchester United dapat anda tonton melalui tautan link live streaming TV Online Vidio.com dan SCTV.

(Link live streaming Atletico vs Man United tersedia diakhir artikel ini).

Man United tentu berharap banyak kepada Cristiano Ronaldo dalam peruntungan di Liga Champions musim 2021-2022.

Kesempatan kali ini merupakan pertemuan pertama Ronaldo melawan Atletico Madrid saat berseragam Man United.

Bertindak sebagai ujung tombak, Ronaldo disokong oleh Jadon Sancho, Bruno Fernandes, dan Marcus Rashford.

Sementara itu, demi menghentikan Ronaldo, Simeone memasang formasi 3-5-2.

Antoine Griezmann tidak berada di daftar starting XI dan Simeone lebih memercayakan lini depan kepada dua striker andalannya, Angel Correa dan Joao Felix.

Manchester United bertemu Atletico Madrid pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (23/2/2022) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Baca juga: Siaran Langsung Atletico Madrid vs Manchester United, Cristiano Ronaldo jadi Ancaman Jan Oblak

Baca juga: Jadwal Liga Champions Atletico Madrid vs Manchester United Malam Ini Kick Off 03.00 WIB Live SCTV

Baca juga: Link Live Streaming Atletico Madrid vs Manchester United, Catatan Buruk Setan Merah di Spanyol

Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, menjadi pemain paling disorot karena melanjutkan dongeng menghadapi lawan favoritnya, Atletico Madrid.

Cristiano Ronaldo memastikan satu tempatnya sebagai starter di laga kali ini.

Ronaldo memiliki keterkaitan erat dengan Atletico Madrid yang merupakan lawan favoritnya.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Ronaldo sudah bertemu wakil Liga Spanyol tersebut sebanyak 35 kali di semua ajang.

Dalam 35 pertemuan tersebut, Ronaldo mampu membobol gawang Atletico Madrid hingga 25 kali.

Sementara itu, khusus di Liga Champions, Ronaldo sudah bertemu 10 kali dan menghasilkan tujuh gol ke gawang Atletico.

Ada sebuah pola unik yang terbentuk saat Ronaldo bertemu dengan tim asuhan Diego Simeone di Liga Champions.

Tim yang dibela oleh Ronaldo tidak akan kalah jika sang megabintang mencetak gol ke gawang Atletico Madrid.

Ronaldo hanya pernah menelan dua kekalahan saat melawan Atletico di Liga Champions yang terjadi saat ia membela Real Madrid dan Juventus.

Dua kekalahan tersebut tercipta setelah Ronaldo gagal menyarangkan bola.

Adapun hasil laga lain saat Ronaldo berhasil mencetak gol, timnya selalu bisa terhindar dari kekalahan.

Tidak hanya itu, Atletico Madrid juga belum pernah menyingkirkan Ronaldo ketika bertemu di fase gugur.

Sebaliknya, sang megabintang yang selalu menjadi penanda akhir perjuangan Atletico di Liga Champions.

Susunan pemain Atletico Madrid vs Manchester United:

Atletico Madrid (3-5-2): 13-Jan Oblak; 15-Stefan Savic, 2-Jose Gimenez, 23-Reinildo Mandava; Sime Vrsaljko, 14-Marcos Llorente, 4-Geoffrey Kondogbia, 16-Hector Herrera, 12-Renan Lodi; 10-Angel Correa, 7-Joao Felix

Pelatih: Diego Simeone

Manchester United (4-2-3-1): 1-David de Gea; 23-Luke Shaw, 5-Harry Maguire, 19-Raphael Varane, 2-Victor Lindelof; 6-Paul Pogba, 17-Fred; 25-Jadon Sancho, 18-Bruno Fernandes, 10-Marcus Rashford; 7-Cristiano Ronaldo

Pelatih: Ralf Rangnick

Link Live Streaming Atletico Madrid vs Manchester United:

LINK>>>

Jadwal Liga Champions 2021-2022

Kamis, 24 Februari 2022

Pukul 03.00 WIB - Atletico Madrid vs Manchester United

Pukul 03.00 WIB - Benfica vs Ajax Amsterdam

Hasil Liga Champions 2021-2022 Babak 16 Besar - Leg 1

Chelsea 2-0 Lille (Kai Havertz 8', Christian Pulisic 63') 

Villarreal 1-1 Juventus (Dani Parejo 65' :  Dusan Vlahovic 1' ) 

RB Salzburg 1-1 Bayern Muenchen (ChIkwubuike Adamu 21’ : Kingsley Coman 90’).

Inter Milan 0-2 Liverpool ( Roberto Firmino 75', Mohamed Salah 83' )

Paris Saint-Germain 1-0 Real Madrid (Kylian Mbappe 90+4')

Hasil Sporting 0-5 Manchester City ( Riyad Mahrez 7', Bernardo Silva 17' dan 44', Phil Foden 32', Raheem Sterling 58' )

(*)

.

.

,

Sumber: Bolasport.com

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved