MASTERCHEF INDONESIA 9
Live Streaming Masterchef Indonesia 9, Duet Victor-Valerie Buat Juri Terpukau
Live Streaming Masterchef Indonesia 9, sebelumnya Victor dan Valerie MasterChef Indonesia 9 sukses membuat para juri terpukau hingga menang tantangan.
Menu yang termasuk simple ini memiliki cita rasa gurih yang khas dengan rempah Italia.
Baca juga: Victor dan Valerie Menang Tantangan Tim, Sukses Dipuji Juri Masterchef Indonesia 9
Setelah selesai memasak, Victor dan Valerie pun dipanggil maju untuk membawa hidangan mereka ke depan para juri.
Setelah mencicipi, para juri pun mulai memberikan komentar.
"Chicken parmigiana is good, ayamnya perfectly cooked, the basilnya berasa, the tomato sauce pun, the balance antara tartness of the tomatonya itu benar," kata Chef Renatta.
Selain itu, Chef Renatta pun memuji hidangan itu tak ada komplain dan sangat memuaskan.
"Chicken parmigiana saya nggak ada komplain sama sekali, which is very tipikal kita bertiga kalau komenin makanannya Valerie, ya, nggak ada komplain," lanjut Chef Renatta.
Kemampuan Valerie rupanya diakui oleh peserta lain.
Bahkan, Machel mengatakan jika Victor bisa tertolong lantaran berpasangan dengan Valerie.
"Valerie tuh selalu smart, ambil something simple, dan kali ini kayaknya Victor bisa ketolong sama Valerie," kata Machel.
Di sisi lain, Chef Renatta juga memuji nasi dalam hidangan itu yang sudah seperti nasi Italia sesungguhnya.
Namun, Chef Renatta juga memberi masukan agar Victor dan Valerie menambah beberapa aromatic agar lebih wangi.
Baca juga: Masuk Pressure Test Lagi, Alden MasterChef Indonesia 9 Bingung Padahal Masakan Dipuji
Selain itu, Chef Renatta juga menyarankan agar nasi yang dimasak dibuat dari campuran beberapa jenis beras agar memiliki tekstur yang berbeda.
"Ada banyak jenis rice, supaya lebih vibrant lagi kamu bisa campur different type of rice," kata Chef Renatta.
Terlepas dari beberapa masukan yang disampaikan, Chef Renatta lagi-lagi memuji hidangan Victor dan Valerie.
Menurutnya, hidangan itu sangat simple dan menyenangkan untuk disantap.
"Ini makanan simple, warming and done well, mungkin kalau ada sayur would be nice," imbuh Chef Renatta lagi.
Hidangan Victor dan Valerie ini sukses mengantarkan mereka sebagai pemenang tantangan.
Saksikan MasterChef Indonesia 9 hari ini, Minggu (13/3/2022) pukul 16.00 WIB secara live streaming di link berikut:
(TRIBUNBATAM.id/Widi Wahyuning Tyas)