CORONA KEPRI

Kasus Aktif Covid-19 Kepulauan Riau Tersisa Belasan Orang, 3 Kabupaten Zero Virus Corona

Satgas covid-19 Kepri mencatat belasan orang masih terpapar virus corona hingga akhir libur lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah.

Penulis: Endra Kaputra | Editor: Septyan Mulia Rohman
Kompas.com
Ilustrasi Covid-19 - Jumlah kasus aktif virus corona di Kepulauan Riau tinggal belasan kasus berdasarkan data satgas covid-19. 

TANJUNGPINANG, TRIBUNBATAM.id - Jumlah kasus aktif virus corona di Kepulauan Riau (Kepri) tersisa 11 orang.

Ini berdasarkan data yang terhimpun oleh satgas covid-19 Kepri hingga 7 Mei 2022.

Dari belasan jumlah kasus aktif virus corona itu, 5 pasien berasal dari Kota Tanjungpinang.

Sementara Kota Batam berdasarkan data masih terdapat satu pasien kasus aktif covid-19.

Kemudian Kabupaten Karimun dengan 3 kasus aktif.

Serta Kabupaten Bintan dengan 2 kasus positif virus corona.

"Adapun Kabupaten Lingga, Anambas dan Natuna nihil kasus," sebut Ketua Harian Satgas Covid-19 Kepri, Eko Adi Prihantara dalam keterangan yang diterima TribunBatam.id, Minggu, (8/5/2022).

Baca juga: Tenaga Kesehatan RSKI Covid-19 Galang Bisa Santai, Pasien Positif Corona Kini Nihil

Baca juga: Aturan Terbaru Naik Pesawat dan Transportasi Lain Mulai 19 April 2022 Sesuai Addendum SE Satgas

Untuk tambahan kasus konfirmasi pada tanggal yang sama ada penambahan sebanyak 5 orang.

Di antaranya, Kota Batam 3 orang, dan Tanjungpinang 2 orang.

Terdapat pula penambahan pasien sembuh Covid-19 sebanyak 5 orang yang terdapat di Kota Tanjungpinang.

Terhadap zona di 7 Kabupaten/Kota di Kepri sendiri masih bersetatus warna kuning.

Terhadap penurunan kasus di Kepri, sebelumnya Gubernur Kepri, Ansar Ahmad melaporkan juga kepada Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia Airlangga Hartarto, secara virtual di Gedung Daerah Provinsi Kepri, Tanjungpinang, Minggu, (17/04/2022) lalu.

Dalam acara evaluasi PPKM ini, Gubernur melaporkan perkembangan kasus covid-19 di Provinsi Kepri yang saat ini dikategorikan aman dengan jumlah kasus aktif harian yang semakin sedikit, dan pertambahan jumlah masyarakat yang telah di vaksinasi yang signifikan.

"Sampai saat ini kasus pertambahan covid-19 di Kepri semakin sedikit dan hampir menembus satu digit saja perminggunya, hal ini dapat dicapai dengan terus menerus mendorong program vaksinasi, serta pengetatan protokol kesehatan kepada masyarakat Kepri tentunya," ujar Gubernur Kepri.

NAKES RSKI Covid-19 Galang Bisa Santai

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved