SEA GAMES
Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Timor Leste di SEA Games 2021, Kick Off 19.00 WIB
Siaran langsung Timnas Indonesia vs Timor Leste tersaji dalam laga kedua babak penyisihan Grup A SEA Games 2021, Selasa (10/5/2022) malam ini.
BATAM, TRIBUNBATAM.id - Siaran langsung Timnas Indonesia vs Timor Leste tersaji dalam laga kedua babak penyisihan Grup A SEA Games 2021, Selasa (10/5/2022) malam ini.
Duel Timnas Indonesia vs Timor Leste digelar di Stadion Viet Tri, Phu Pho, Vietnam.
Laga Timnas Indonesia vs Timor Leste dimulai atau kick off pukul 19.00 WIB.
Siaran langsung Timnas Indonesia vs Timor Leste dapat anda tonton melalui tautan link live streaming TV Online RCTI Plus.
(Link live streaming Timnas Indonesia vs Timor Leste tersedia diakhir artikel ini).
Menghadapi Timor Leste, Timnas U-23 siap untuk bangkit pasca kekalahan menyakitkan atas Vietnam di laga perdana SEA Games 2021.
Anak asuh Shin Tae-yong kalah 3-0 atas Vietnam akibat tak bermain optimal sepanjang laga.
Oleh karena itu, gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan pun mengingatkan rekan-rekannya agar tak terlalu jemawa saat bertemu Timor Leste.
Meski optimistis untuk menang, namun Marselino tetap waspada dengan kekuatan Timor Leste.
Baca juga: Hasil Sepak Bola SEA Games 2021 - Tumbangkan Laos 1-4, Kamboja Puncaki Klasemen Grup B
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Timor Leste SEA Games 2021, Garuda Muda Siap Bangkit
Baca juga: Hasil Sepak Bola SEA Games 2021 - Filipina Tahan Imbang Vietnam, Timnas Indonesia Was-was
Menurutnya, Garuda Muda harus bekerja keras hingga peluit akhir untuk memetik poin penuh.
Bukan tanpa alasan, kemenangan akan menjaga asa Timnas Indonesia untuk terus melaju ke babak berikutnya.
"Untuk lawan Timor Leste, kita serahkan semuanya sama Tuhan," ungkap pemain Persebaya Surabaya tersebut dilansir dari laman resmi PSSI.
"Kami tinggal bekerja keras untuk bangsa dan tanah air," sambungnya.
Marselino memberi tahu bahwa kondisi para pemain timnas dalam keadaan sangat baik.
