APLIKASI
Pengguna Shopee Bisa Beli HP secara Kredit, Simak Cara dan Syaratnya
Tidak harus cash atau tunai, cara membeli HP di Shopee juga bisa dilakukan secara kredit atau dicicil per bulan.
TRIBUNBATAM.id - Cara membeli Handphone (HP) kini bisa melalui aplikasi Shopee.
Sejumlah official store merek handphone ternama bisa dibeli oleh pengguna Shopee.
Tidak harus cash atau tunai, cara membeli HP di Shopee juga bisa dilakukan secara kredit atau dicicil per bulan.
Shopee menawarkan membeli HP secara kredit melalui beberapa bank terdaftar.
Layanan pembelian memungkinkan pengguna untuk melakukan pembelanjaan dengan cicilan kartu kredit per bulan sesuai kebijakan bank.
Shopee menyediakan layanan ShopeePaylater yang memiliki skema bayar nanti dan cicilan per 3/6/12 bulan.
Selain Shopee Paylater, pelanggan yang sudah memiliki kartu kredit memiliki beberapa opsi yang mempermudah dalam cara kredit HP di Shopee.
Apabila belum mengaktifkan Shopee Paylater, pengguna bisa menggunakan cara kredit HP di Shopee dengan cicilan kartu kredit.
Baca juga: Cara Belanja dengan COD di Shopee, Simak Syaratnya
Baca juga: Syarat Jadi Reseller Shopee Tanpa Modal Tapi Menguntungkan, Begini Cara Kerjanya
Apabila pengguna ingin membeli ponsel dengan cara mencicil, simak cara kredit HP di Shopee berikut.
Cara kredit HP di Shopee
1. Cara kredit HP di Shopee langkah pendaftaran
Sebelum check out, pengguna harus mendaftarkan kartu kredit ke aplikasi Shopee.
- Buka Aplikasi Shopee.
- Buka menu Saya.
- Klik Pengaturan Akun.
- Klik Metode Pembayaran Tertaut.
- Pilih tambah Cicilan Kartu Kredit Baru.
- Isi detail kartu kredit dan Kirim.
- Isi OTP dari nomor ponsel dan Kirim.
- Selesaikan sesuai instruksi hingga kartu kredit terdaftar.
- Pengguna bisa memasukkan kartu kredit ke dalam akun untuk memudahkan cara kredit HP di Shopee.
Baca juga: Promo Akhir Pekan Bioskop CGV Khusus Pengguna GoPay, BRI, Mayapada, dan BCA
Baca juga: Begini Cara Mudah Isi Saldo GoPay melalui m-Banking Mandiri, BNI, BCA dan BRI
2. Cara Kredit HP di Shopee langkah pembayaran
Setelah kartu terdaftar, cara kredit HP di Shopee bisa memiliki metode pembayaran cicilan kartu kredit.
- Check out HP yang dipilih.
- Klik Metode pembayaran.
- Pilih menu Cicilan Kartu Kredit.
- Pilih layanan bank terdaftar dan tipe cicilan.
- Klik Konfirmasi.
- Masukkan Voucher Shopee.
- Klik Buat Pesanan.
Itu tadi cara membeli HP secara kredit di Shopee, lebih mudah dan aman tanpa ribet.
Semoga membantu. (*)
(*/TRIBUNBATAM.id)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/dhdfhdfhd.jpg)