BERITA NATHALIE HOLSCHER
Nathalie Holscher dan Adzam Jadi Model Video Klip Single Perdana Nadya Holscher
Nathalie Holscher mendukung Nadya Holscher rilis single barunya, Lepaskanmu. Nathalie dan Adzam juga menjadi model video klip single perdana Nadya.
Penulis: Cahyanti Nawangsari | Editor: Widi Wahyuning Tyas
Nadya Holscher didapuk menjadi penyanyi melalui single pertama yang menceritakan kisah kakaknya itu.
Dilansir melalui kanal Youtube Nathalie Holscher, Jumat (19/8/2022), Nathalie juga turut menyemangati adiknya selama proses rekaman.
Ia tampak melihat dan memantau hasil rekaman adiknya itu bersama temannya dalam bermusik yang kemudian menjadi guru vokal Nadya Holscher.
Nathalie juga sempat mengunggah lirik lagu Lepaskanmu dalam Instagram Storynya, @nathalieholscher.
Baca juga: Nathalie Holscher Setujui Ajakan Sule Untuk Bertemu Setelah Resmi Bercerai
Berikut lirik lagu Lepaskanmu yang dipopulerkan oleh adik Nathalie Holscher, Nadya Holscher.
Saat ini
Aku genggam cinta
Yang seharusnya berakhir bahagia
Bagaimana bisa aku menerima
Tak ingin berbagi cinta dengan dirinya
Tak lihatkah
Tak berfikirkah kau
Aku juga memiliki hati
Ku tak sanggup jika
Harus seperti ini bertahan untuk terima egomu
Sungguh ku tak mampu
Reff :
Terpaksa aku lepaskanmu
Aku tak ingin sakit bertahan bersamamu
Ku tau kau simpan cintamu bukan untukku
Percuma saja ku coba sempurna
Biarlah aku mengobati hati terlanjur cinta
Tak terbalaskan cinta
Ku hanya bisa berdoa dan hanya berharap
Kau bahagia dan Aku juga bahagia
Mungkinkah kau
Rasakan yang ku rasa
Reff :
Terpaksa aku lepaskanmu
Aku tak ingin sakit bertahan bersamamu
Ku tau kau simpan cintamu bukan untukku
Percuma saja ku coba sempurna
Biarlah aku mengobati hati terlanjur cinta
Tak terbalaskan cinta
Ku hanya bisa berdoa dan hanya berharap
Kau bahagia dan Aku juga bahagia
(Tribunbatam.id/Cahyanti Nawangsari)