PIALA DUNIA 2022

Live Streaming Jepang vs Spanyol, Luis Enrique Malah Pingin Jadi Runner-Up Grup

Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique, mengurungkan niatnya untuk jadi runner-up grup E Piala Dunia 2022 supaya terhindar dari Timnas Brasil.

Editor: Eko Setiawan
JAVIER SORIANO / AFP
Pelatih Spanyol Luis Enrique memberi isyarat di pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola Grup E Piala Dunia Qatar 2022 antara Spanyol dan Jerman di Stadion Al-Bayt di Al Khor, utara Doha pada 27 November 2022. 

TRIBUNBATAM.id - Duel antara Jepang vs Spanyol akan menjadi salah satu laga terakhir di Grup E Piala Dunia 2022.

Laga Jepang vs Spanyol akan tersaji pukul 02.00 WIB pada Jumat (2/12/2022).

Live Streaming Jepang vs Spanyol dapat disaksikan melalui siaran langsung oleh SCTV dan Vidio.com.

Pada laga tersebut, pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique, melontarkan pernyataan yang cukup nyeleneh.

Pasalnya Luis Enrique justru ingin lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 sebagai runners-up grup.

Saat ini Timnas Spanyol sedang memuncaki klasemen Grup E Piala Dunia 2022.

Diikuti oleh Timnas Jepang diurutan kedua klasemen Grup E Piala Dunia 2022.

Alasan Luis Enrique ingin jadi runner-up grup adalah untuk menghindari Timnas Brasil di babak delapan besar.

Namun skenario yang ingin dilakukan Luis Enrique tersebut dirasa cukup berbahaya.

Bahkan Luis Enrique sendiri paham akan resiko uyang dia inginkan tersebut.

"Kami bertanya-tanya tentang ini [rencana untuk menghindari Brasil]. Kami telah merenungkannya. Ya, akan lebih baik untuk menyelesaikan runner-up,"

"Tapi apa yang terjadi jika tidak ada gol di kedua pertandingan selama 90 menit? Dan kemudian Jepang dan Kosta Rika sama-sama mencetak gol, kami tersingkir," tutur Enrique dilansir dari mirror.co.uk, Kamis (1/12/2022).

Oleh sebab itu Enrique saat ini sudah tidak ingin jadi runner-up grup dan menghindari Timnas Brasil.

Saat ini dia hanya fokus untuk melakoni tujuh pertandingan di Piala Dunia 2022.

Nasib bertemu Timnas Brasil akan dihadapi Enrique dengan niat mengalahkan mereka.

"Kita disini untuk menang tujuh laga. Kita ingin menang,"

"Tidak ada yang namanya mudah di sepakbola. Untuk menang Piala Dunia kita harus mengalahkan siapapun yang menghalangi," ujar Enrique.

Keputusan Enrique untuk melupakan keinginannya jadi runner-up grup tersebut dirasa cukup bijak.

Pasalnya skenario tersebut terlalu berbahaya bagi Timnas Spanyol.

Hasil yang bisa membuat Timnas Spanyol saat ini jadi runner-up grup adalah memainkan hasil imbang pada laga Jepang vs Spanyol.

Dengan harapan Kosta Rika berhasil menang atas Timnas Jerman.

Namun apabila Timnas Jerman kalah dari Kosta Rika dan Timnas Jepang justru berhasil memenangkan pertandingan di laga Jepang vs Spanyol.

Maka Timnas Spanyol justru akan tersingkir dari Piala Dunia 2022.

Dengan skenario yang terlalu berbahaya itu, keputusan Enrique untuk tetap bermain maksimal dinilai cukup bijak.

Jadwal dan Hasil Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022

Rabu, 23 November 2022

Spanyol 7-0 Kosta Rika

Senin, 28 November 2022

Spanyol 1-1 Jerman

Jumat, 2 Desember 2022

Pukul 02.00 WIB - Jepang vs Spanyol

Klasemen Grup E Piala Dunia 2022

Negara Main M S K SG poin
Spanyol 2 1 1 0 7 4
Jepang 2 1 0 1 0 3
Kosta Rika 2 1 0 1 -6 3
Jerman 2 0 1 1 -1 1

.

Link Live Streaming

Siaran Langsung Jepang vs Spanyol dapat disaksikan melalui siaran live streaming dengan mengklik tautan di bawah ini:

Link Live Streaming Jepang vs Spanyol

(Tribunbatam.id/Fahmi Ghifari)

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved