LIGA INGGRIS
Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Inggris Setelah Everton Menang, Southampton Degradasi
Hasil Liga Inggris, Klasemen Liga Inggris, Top Skor Liga Inggris 2022-2023 setelah Everton, Nottingham Forest, Fulham menang
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
LONDON, TRIBUNBATAM.id - Selesai sudah semua pertandingan pekan 35 Premier League Liga Inggris 2022-2023 digelar hingga Senin (8/5/2023) malam atau Selasa dinihari WIB.
Tiga pertandingan ini melibat tim-tim yang tengah berjuang di zona degradasi.
Tiga pertandingan terakhir pekan 35 Liga Inggris 2022-2023 ini diwarnai dengan banjir gol.
Dari 3 pertandingan ini, tercipta 21 gol.
Delapan gol tercipta pada laga Fulham vs Leicester City yang berakhir dengan skor 5-3.
Baca juga: Hasil Bournemouth vs Chelsea, Gallagher, Badiashile, Joao Felix Cetak Gol, Chelsea Menang
Pertandingan Nottingham Forest vs Southampton melahirkan 7 gol dengan skor akhir 4-3 untuk keunggulan Notthingham Forest.
Sementara laga Brighton vs Everton melahirkan 6 gol dengan skor akhir 1-5 untuk keunggulan The Toffees - julukan Everton.
Hasil tiga pertandingan ini mengubah susunan klasemen di zona degradasi.
Kemenangan yang diraih Everton dan Nottingham Forest membawa mereka keluar dari zona degradasi.
Nottingham Forest naik ke peringkat 16 klasemen Liga Inggris 2022-2023, sementara Everton naik ke peringkat 17.
Baca juga: Live Streaming Real Madrid vs Manchester City, Guardiola: Kami Tidak Balas Dendam
Hasil pertandingan ini juga memastikan Southampton degradasi ke Championship.
Dengan tiga laga tersisa, poin maksimal Southampton hanya 31, tak bisa melewati Everton (32 poin) di zona aman terakhir.
Hasil pertandingan ini memastikan Wolverhampton selamat dari zona degradasi, karena sudah mengolek 40 poin.
Poin maksimal yang bisa diraih tim terakhir di Liga Champions (peringkat 18) adalah 39 poin. (nandarson)
Baca juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini Real Madrid vs Manchester City, Semifinal Leg 1
.
Hasil Liga Inggris 2022-2023 - Pekan 35
Fulham 5-3 Leicester City ( Willian 10', 70', Carlos Vinicius 18', Tom Cairney 44', 51' : Harvey Barnes 59', 89', James Maddison p81' )
Brighton & Hove Albion 1-5 Everton ( Alexis MacAllister 79' : Abdoulaye Doucoure 1', 29', Jason Steele gbd35', Dwight McNeil 76', 90+6' )
Nottingham Forest 4-3 Southampton ( Taiwo Awoniyi 18', 21', Morgan Gibbs-White p44', Danilo 73' : Carlos Jonas Alcaraz 25', Lyanco 51', James Ward-Prowse p90+6' )
Baca juga: Jelang Timnas Indonesia vs Kamboja di SEA Games 2023, Fajar Enggan Cepat Puas
Newcastle United 0-2 Arsenal ( Martin Odegaard,
West Ham United 1-0 Manchester United ( Said Benrahma 27' )
Tottenham Hotspur 1-0 Crystal Palace ( Harry Kane 45' )
Wolverhampton Wanderers 1-0 Aston Villa ( Toti Gomes 9' )
Manchester City 2-1 Leeds United ( Ilkay Guendogan 19', 27' : Rodrigo 85' )
Bournemouth 1-3 Chelsea ( Matias Vina 21' : Conor Gallagher 9', Benoit Badiashile 82', Joao Felix 86' )
Liverpool 1-0 Brentford ( Mohamed Salah 13' )
Baca juga: Link Live Streaming Real Madrid vs Man City, Impian Pep Guardiola Juara
.
Klasemen Liga Inggris 2022-2023
1. Manchester City 34 -- 26 -- 4 -- 4 -- ( 89 : 31 ) +58 -- 82
2. Arsenal 35 -- 25 -- 6 -- 4 -- ( 83 : 39 ) +44 -- 81
3. Newcastle United 34 -- 18 -- 11 -- 5 -- ( 61 : 29 ) +32 -- 65
4. Manchester United 34 -- 19 -- 6 -- 9 -- ( 49 : 41 ) +8 -- 63
5. Liverpool 35 -- 18 -- 8 -- 9 -- ( 67 : 42 ) +25 -- 62
6. Tottenham Hotspur 35 -- 17 -- 6 -- 12 -- ( 64 : 57 ) +7 -- 57
7. Brighton 33 -- 16 -- 7 -- 10 -- ( 63 : 45 ) +18 -- 55
8. Aston Villa 35 -- 16 -- 6 -- 13 -- ( 46 : 43 ) +3 -- 54
9. Brentford 35 -- 12 -- 14 -- 9 -- ( 52 : 45 ) +7 -- 50
10. Fulham 35 -- 14 -- 6 -- 15 -- ( 50 : 49 ) +1 -- 48
11. Chelsea 34 -- 11 -- 9 -- 14 -- ( 34 : 39 ) -5 -- 42
12. Crystal Palace 35 -- 10 -- 10 -- 15 -- ( 35 : 46 ) -11 -- 40
13. Wolverhampton 35 -- 11 -- 7 -- 17 -- ( 30 : 50 ) -20 -- 40
14. Bournemouth 35 -- 11 -- 6 -- 18 -- ( 37 : 67 ) -30 -- 39
15. West Ham United 35 -- 10 -- 7 -- 18 -- ( 38 : 50 ) -12 -- 37
16. Nottingham Forest 35 -- 8 -- 9 -- 18 -- ( 34 : 65 ) -31 -- 33
17. Everton 35 -- 7 -- 11 -- 17 -- ( 32 : 53 ) -21 -- 32
18. Leicester City 35 -- 8 -- 6 -- 21 -- ( 49 : 64 ) -15 -- 30
19. Leeds United 35 -- 7 -- 9 -- 19 -- ( 44 : 69 ) -25 -- 30
20. Southampton 35 -- 6 -- 6 -- 23 -- ( 31 : 64 ) -33 -- 24
.
Top Skor Liga Inggris 2022-2023
35 GOL
- Erling Haaland (Manchester City)
26 GOL
- Harry Kane (Tottenham Hotspur)
20 GOL
- Ivan Toney (Brentford)
19 GOL
- Mohamed Salah (Liverpool)
16 GOL
- Marcus Rashford (Manchester United)
15 GOL
- Martin Ødegaard (Arsenal)
- Gabriel Martinelli (Arsenal)
- Callum Wilson (Newcastle United)
14 GOL
- Ollie Watkins (Aston Villa)
13 GOL
- Bukayo Saka (Arsenal)
12 GOL
- Rodrigo (Leeds United)
- Harvey Barnes (Leicester City)
11 GOL
- Aleksandar Mitrović (Fulham)
- Miguel Almirón (Newcastle United)
10 GOL
- James Maddison (Leicester City)
- Alexis Mac Allister (Brighton & Hove Albion)
- Phil Foden (Manchester City)
- Heung-min Son (Tottenham Hotspur)
- Alexander Isak (Newcastle United)
- Gabriel Jesus (Arsenal)
9 GOL
- Roberto Firmino (Liverpool)
- Darwin Núñez (Liverpool)
( tribunbatam.id/son )
.
.
.
sumber: sofascore.com, livescore.com
Hasil Liga Inggris
klasemen liga inggris
Top Skor Liga Inggris
Liga Inggris 2022-2023
Everton
Southampton
Nottingham Forrest
Leicester City
| Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Inggris 2025-2026 Pekan 10 Setelah Man City dan West Ham Menang |
|
|---|
| Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Inggris 2025-2026 Pekan 10 Setelah Liverpool Menang, Man United Seri |
|
|---|
| Jadwal Liga Inggris 2025-2026 Pekan 10 Sabtu Malam, Burnley vs Arsenal, Forest vs Man United |
|
|---|
| Drawing Perempat Final Carabao Cup 2025-2026, Arsenal vs Crystal Palace, Cardiff City vs Chelsea |
|
|---|
| Hasil Lengkap Carabao Cup 2025-2026 Putaran 4, Chelsea, Arsenal, Man City Menang, Liverpool Kalah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/Dwight-McNeil-kanan-selebrasi-bersama-rekannya-Abdoulaye-Doucoure.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.