LIGA INDONESIA
Persija Gelar Test Fisik Lagi Jelang Liga 1 2022-2023, Ilham: Untuk Tingkatkan Level Kebugaran
Jelang bergulirnya Liga 1 musim 2023-2024, tim Persija terus genjot para pemainnya dengan latihan fisik sebagai persiapan menyongosng musim baru
TRIBUNBATAM.id, JAKARTA - Persija kembali menggelar tes fisik bagi para pemainnya sebnagai persiapan menghadapi Liga 1 2023-2024.
Tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut kembali menggelar latihan fisik pada Kamis (25/5/2023).
Para penggawa Persija berkumpul di Nirwana Park, Bojong sari untuk melakoni test fisik hari keempat.
Pada latihan tersebut para pemain tim besutan Thomas Doll melakoni sejumlah test, yakni Maximum Aerobic Speed, test body compotition, vertical jump, dan VO2Max.
Terutama test Maximum Aerobi Speed yang memiliki tujuan untuk mengetahyi daya tahan tubuh para pemain secara akurat.
Kemudian test Body Compotition dilakukan untuk mengetahui kadar lemak pada tubuh pemain.
Baca juga: Persija Lakukan Medical Check Up dan Tes Fisik Jelang Liga 1 2023-2024
Vertical jump untuk mengetahui kekuatan tungkai kaki para pemain, lalu VO2Max untuk mengetahui kapasitas paru-paru pemain.
Pelatih fisik tim Persija, Ilham Ralibi menegaskan latihan tersebut dilakukan sebagai bahan acuan program latihan dan persiapan menatap Liga 1 2023-2024.
Selain itu menurut Ilham Ralibi juga untuk menunjang strategi yang telah dirancang oleh pelatih, Thomas Doll.
Sebab menurut Ilham Ralibi berkaca pada musim 2022-2023, para pemain Persija memiliki kendala pada ketahanan fisik.
Sehingga dengan rangkaian latihan yang telah dilakoni bisa meningkatkan kualitias fisik pemain.
Serta menjadi modal bagi pemain Persija untuk persiapan musim baru Liga 1 Indonesia.
Baca juga: Transfer Liga 1 2023-2024, Persebaya Datangkan Ferdinand Sinaga
"Seluruh hasil tes fisik dan medis akan menjadi acuan bagi pelatih untuk membuat program latihan nantinya,"
"Kami tim pelatih berharap bisa membuat program yang tepat agar level kebugaraan fisik para pemain meningkat dari musim sebelumnya."
"Yang pasti harus bisa menunjang strategi yang diterapkan pelatih (Thomas Doll)," ujar Ilham.
Melihat performa persija pada musim lalu, tim besutan Thomas Dholl tampil cukup baik.
Persija mampu finis pada posisi runner-up setelah sebelumnya bersaing ketat dengan Persib Bandung.
Sementara itu Liga 1 Indonesia musim 2023-2024 akan bergulir pada (01/07/2023) mendatang.
(TribunBatam/ Pucu Herwibowo)
| Hasil, Klasemen, Top Skor BRI Super League 2025-2026 Pekan 11 Setelah Persib Menang |
|
|---|
| Jadwal Siaran Langsung BRI Super League 2025-26 Hari Ini PSIM vs Persik Kediri, Persija vs PSBS Biak |
|
|---|
| Jadwal Siaran Langsung Super League 2025-2026 Pekan 11 Bali United vs Persib, Misi Gol Ramon Tanque |
|
|---|
| Jadwal BRI Super League 2025-2026 Pekan 11, Bali United vs Persib Bandung Kick Off 19.00 WIB |
|
|---|
| Jadwal Championship 2025-2026 Pekan 8, PSMS Medan vs Garudayaksa FC, PSS Sleman vs Persipura |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.