Jalani Proses Pembinaan, Lapas Narkotika Tanjungpinang Antusias Ikuti Senam
Setiap hari warga binaan di Lapas Narkotika Tanjungpinang dengan penuh semangat mengikuti program pembinaan yaitu senam pagi
Penulis: Endra Kaputra | Editor: Agus Tri Harsanto
TRIBUNBATAM.id,TANJUNGPINANG- Setiap hari warga binaan di Lapas Narkotika Tanjungpinang dengan penuh semangat mengikuti program pembinaan yaitu senam pagi, Selasa (25/07/23).
Selama proses senam, petugas lapas memberikan pengawasan dan bimbingan yang diperlukan guna memastikan bahwa kegiatan berjalan dengan aman dan tertib.
Hal ini penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban di dalam lapas.
Kalapas Narkotika Tanjungpinang, Edi Mulyono mengungkapkan bahwa kegiatan senam pagi bagi warga binaan Lapas Narkotika Tanjungpinang bukan hanya sekadar latihan fisik, tetapi juga sarana untuk membangun semangat, kebersamaan, dan meningkatkan kesehatan mereka.
"Dengan menggabungkan kegiatan ini dalam rutinitas harian, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para warga binaan, baik secara fisik maupun mental, dalam proses rehabilitasi dan reintegrasi mereka," pungkas Edi Mulyono.
Senada dengan Kalapas, Ka. KPLP Syahrinaldi menyampaikan kepada warga binaan untuk dapat tetap menjaga kesehatan sesuai dengan moto "men sana in corpore sano" Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat.
Maksudnya jika jiwa seseorang sehat, maka tubuhnya akan sehat juga. Begitu pula sebaliknya.
"jalani proses hukuman dengan keadaan sehat, dengan ikuti kegiatan senam ini semoga dapat menghilangkan rasa stress dengan tetap menjaga keamanan dan ketertiban dalam proses pembinaan" Ujar Syahrinaldi
Disampaikannya, kegiatan senam pagi diharapkan dapat menjadi sarana untuk mengembangkan keterampilan sosial.
“ dan komunikasi para warga binaan, yang dapat bermanfaat dalam proses pembinaan dan reintegrasi kembali ke masyarakat,” ucapnya.(dra)
(Tribunbatam.id/endrakaputra)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/lapas-tnjunpinang.jpg)