LIGA ITALIA

Transfer AS Roma, Simeone Pertahankan Morata, Lampu Hijau Dari Scamacca

AS Roma tampaknya bakal kesulitan untuk mendapatkan Alvaro Morata di bursa transfer namun lampu hijau datang dari Gianluca Scamacca.

Editor: Eko Setiawan
AFP/INA FASSBENDER
Pelatih AS Roma asal Portugal Jose Mourinho selebrasi setelah pertandingan Bayer Leverkusen vs AS Roma berakhir dengan skor 0-0, Kamis (18/5/2023) malam atau Jumat dinihari WIB. Hasil ini membawa AS Roma lolos ke final Lia Europa 2022-2023. 

Gianluca Scamacca dikabarkan sudah menghapus semua hal yang berkaitan dengan West Ham United di akun instagram pribadinya.

Hal tersebut menguatkan kabar bahwa Gianluca Scamacca tampaknya sudah siap untuk bergabung dengan AS Roma.

Saat ini AS Roma juga dikabarkan masih mengusahakan untuk mendatangkan Gianluca Scamacca.

Di mana AS Roma mengajukan tawaran pinjaman ke West Ham United untuk Gianluca Scamacca dengan nilai 3 juta Euro atau sekitar Rp 50 miliar.

Tawaran AS Roma tersebut ditambah opsi pembelian Gianluca Scamacca dengan nilai 24 juta Euro atau sekitar Rp 400 miliar.

Namun saat ini West Ham United dikabarkan masih belum setuju dengan tawaran dari AS Roma.

Di mana West Ham United hanya bersedia melepas Gianluca Scamacca jika AS Roma mau melakukan pembelian bukan pinjaman.

Meski demikian hingga saat ini AS Roma dikabarkan masih belum memberikan jawaban atas syarat tersebut.

(Tribunbatam.id/Fahmi Ghifari)

Sumber: Tribun Batam
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved