BERITA NATASHA WILONA
Sosok Natasha Wilona Tak Dikenal Oleh Petugas Kebersihan Saat Bagi iPhone Baru
Natasha Wilona hanya tersenyum setelah sosok dirinya sebagai artis sekaligus aktris muda tak diketahui oleh petugas kebersihan yang dapat iPhone.
Penulis: Karunia Rahma Dewi |
TRIBUNBATAM.id- Sosok Natasha Wilona tak dikenal oleh petugas kebersihan saat bagi iPhone baru.
Artis Natasha Wilona dan Willie Salim tampil bersama saat membuat konten.
Konten yang dibagikan dalam unggahan instagram @willie27_ dan @natashawilona12 banjir komentar dari warganet.
Warganet sontak kaget saat seorang petugas kebersihan laki-laki tak mengenal sosok Natasha Wilona sebagai seorang aktris muda.
Senyum kecil yang ditunjukkan Natasha Wilona seolah menunjukkan rasa heran.
Ketidaktahuan petugas kebersihan tersebut menjadi ramai diperbincangkan di kolom komentar.
"Bisa bisanya ga kenal natasya wilona," tulsi pemilik akun @de****.
"Masnya g pernah nnton sinetron masa g thu willona ," tulis pemilik akun @an***.
"Bisa-bisanya kagak kenal ka Willie dan kak Natasha Wilo," tulis pemilik akun @na*****.
"@natashawilona12 ada yg ga kenal ternyata," tulis pemilik akun @il***.
"Mas cs nya bner bner cari duit utk kluarga, ampe gk kenal artis dan selegram, dksih HP pun msh gk percaya klo bneran diksh," tulis pemilik akun @rk****.
Di sisi lain video yang sempat diunggah oleh Willie Salim tersebut sempat membuat warganet berlomba untuk dapatkan hp dengan brand iPhone.
HP yang dibagikan oleh Natasha dan Willie Salim tersebut diberikan secara cuma-cuma oleh kedua public figure tersebut.
"iPhone buat bapak," ujar Natasha Wilona dalam unggahan instagram @willie27_ dan @natashawilona12.
"Beneran. Beneran iPhone," sahut seorang cleaning service.
Raut wajah bahagia tergambar jelas disenyum lebar Natasha dan Willie setelah melihat kegirangan seorang cleaning servis tersebut.
Begitu juga dengan senyum lebar dari petugas kebersihan setelah dapat kejutan yang tak terduga.
"Gimana perasaannya mas?," tanya Natasha Wilona.
"Seneng banget. Alhamdullilah kalau ini beneran," jawab penjaga kebersihan.
Kebahagiaan sederhana yang dibagikan oleh Natasha Wilona dan Willie Salim mengundang antusias dari warganet yang ingin mendapatkan iPhone gratis dari Natasha dan Willie.
"Ka wilii aku juga mauu," tulis pemilik akun @qi****.
"Hp aku juga udah rusak semoga dibeliin," tulis pemilik akun @ri****.
Seperti yang diketahui, konten tersebut menjadi tayangan hiburan yang dibuat oleh Willie Salim dengan mengandeng Natasha Wilona.
Willie Salim memang dikenal sebagai sultan muda setelah pemuda berusia 21 itu sukses sebagai konten kreator YouTube hingga TikTok.
(Tribunbatam.id/ Karunia Rahma Dewi)
| Natasha Wilona Kunjungi Salem Witch Memorial, Kuburan yang Berkaitan dengan Penyihir |
|
|---|
| Natasha Wilona Nyoblos untuk Pemilu 2024 di New York Sebelum Liburan |
|
|---|
| Natasha Wilona Datang ke Pernikahan Sarah Keihl, 'Jangan Tanya Kapan Aku Nikah' |
|
|---|
| Natasha Wilona Santai Menyelami Lautan saat Jalani Hobi Scuba Diving |
|
|---|
| Natasha Wilona Gugup saat Belajar Diving di Bali Bersama Rekannya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.