TIPS TANAMAN

Cara Ampuh Membasmi Kutu Putih pada Tanaman Menggunakan Bahan Dapur

Penanganan hama berbeda untuk setiap jenisnya. Begini cara mengatasi hama kutu putih pada tanaman.

Shutterstock
HAMA - Hama kutu putih pada tanaman bisa diatasi dan dibasmi menggunakan bahan alami. 

1. Bawang putih

Melansir dari Readers Digest, Anda bisa membuat infus dari bawnag putih untuk membasmi kutu putih.

“Untuk menyiapkan infus bawang putih, hancurkan beberapa siung, tuangkan air mendidih ke atasnya dan biarkan campuran ini semalaman,” kata Vasylchyshyna ahli botani residen untuk aplikasi NatureID.

 “Keesokan harinya, saring untuk menghilangkan ampasnya, dan gunakan infus untuk menyemprot tanaman yang terserang.”

Namun perlu diingat, bahwa para ahli hortikultura memiliki pendapat yang beragam tentang penggunaan perawatan buatan sendiri seperti ini ketika mencari tahu cara membasmi kutu putih.

Hancock ahli hortikultura di Costa Farms, umumnya bukan penggemarnya karena menurutnya bahan tersebut bisa berbahaya bagi Anda atau tanaman Anda, tergantung campurannya.

Vasylchyshyna merekomendasikan untuk menguji semua perawatan buatan sendiri pada dua hingga tiga daun dengan menutupi daun dengan produk secara merata dan memantau kondisinya selama beberapa hari.

“Jika tidak ada perubahan apa pun pada daunnya, Anda bisa menganggap pengobatan ini aman,” katanya yang dilansir dari sajiansedap.grid.id.

Baca juga: Cara Membasmi Belalang yang Merusak Tanaman Menggunakan Tepung, Begini Triknya

Baca juga: Begini Cara Alami Membasmi Gulma di Sekitar Tanaman Menggunakan Garam

2. Minyak nee atau minyak nimba

Untuk serangan kutu putih yang paling membandel, penggunaan sabun insektisida atau minyak nimba sudah cukup.

Semprotkan secara menyeluruh semua kutu putih di tanaman Anda, pastikan untuk masuk ke celah -celah batang dan di bawah daun.

Baca Juga: Cuma Sesendok Garam Dapur Dicampur Air Lalu Semprot ke Tanaman Mangga, Jangan Kaget Jika 4 Keuntungan Ini Bakal Anda Dapatkan

Seperti halnya pestisida apa pun, selalu baca dan ikuti semua instruksi pada label untuk menggunakan produk ini secara efektif dan aman.

Ulangi perawatan pilihan setiap beberapa hari sampai tidak ada tanda-tanda hama.

Kadang-kadang, kutu putih akan menginfestasi akar tanaman Anda, dan hampir tidak mungkin untuk sepenuhnya menghilangkan hama saat itu.

Jadi lakukan perawatan secara berulang.

Semoga membantu.

(*/TRIBUNBATAM.id)

 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved